Bahagianya Galuh Ismy, Raih IPK Tertinggi saat Yudisium

Cewek berwajah cantik dan berjilbab ini mampu memperoleh IPK tertinggi di Prodinya, Kesehatan Masyarakat dengan nila 3,78 atau cumlaude

Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Didik Triomarsidi
dokumen
Galuh Nur Ismy 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Selama ini seabrek kegiatan dikerjakan Galuh Nur Ismy. Tak hanya menjalankan tugas sebagai Duta Pariwisata Galuh Banjarmasin 2015, baik formal dan informal, juga sering diminta menjadi MC atau pembawa acara hingga menjadi model rias pengantin Banjar.

Tak hanya beraktivititas di dunia fashion show, Ismy juga aktif di kampusnya Fakultas Kedokteran Jurusan Kesehatan Masyarakat serta kegiatan sosial seperti ikut kampanye menyelamatkan Bekantan dan bersih-bersih sungai.

Di tengah berbagai kesibukannya, ternyata gadis kelahiran Banjarmasin, 8 Januari 1994 ini juga tak lupa tugasnya sebagai mahasiswi belajar.

Hebatnya, cewek berwajah cantik dan berjilbab ini mampu memperoleh IPK tertinggi di Prodinya, Kesehatan Masyarakat dengan nila 3,78 atau cumlaude.

"Kemarin ulun sudah yudisium dan berhasil memperoleh IPK tertinggi, 3,78. Ulun kuliahnya dalam waktu ‎​3 tahun 8 bulan," kata Ismy, Jumat (27/5/2016).

Menurut dia, wisuda sarjana sendiri akan dilaksanakan bulan Juli mendatang. "Ulun sangat senang sekali meraih gelar SKM dan lulus dengan predikat terbaik," ucapnya.

Dijelaskan Ismy, selama dirinya kuliah tak hanya menuntut ilmu juga ikut organisasi kampus. Jadi, sudah sering menghadapi segala kegiatan, sambil kuliah dan aktif organisasi di kampus hingga terjun di dunia talk show.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved