Bulutangkis Wali Kota Cup 2017 Ricuh, Peserta Protes Peserta dari Paket A
Semua peserta kategori kelas 5 dan 6 itu ingin mengundurkan diri dan tidak mau bertanding tersebut yakni peserta yang menjadi murid Paket A.
Penulis: Burhani Yunus | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Hari ketiga Kejuaraan Bulutangkis Walikota Cup Banjarmasin 2017 dilaksanakan GOR Kuripan Banjarmasin diwarnai gelombang protes.
Beberapa peserta yang bertanding di kategori sekolah dasar (SD) nyaris boikot dan mengundurkan diri serentak dari pertandingan tersebut kalau saja panitia tidak bersikap tegas.
Yang membikin semua peserta kategori kelas 5 dan 6 itu ingin mengundurkan diri dan tidak mau bertanding tersebut yakni peserta yang menjadi murid Paket A.
M Darmawan salah satu murid Paket A Banjarbaru tersebut mereka nilai tidak sepantasnya ikut dan bertanding di kategori esdi kelas 5 dan 6.
M Darmawan merupakan peserta kelahiran 1998 sedangkan kategori kelas 5 dan 6 kelahiran 2003 dan 2003. Para peserta itu juga yakin kalah saat bertanding sengan M Darmawan karena Darmawan yang merupakan murid paket A salah satu anggota perkumpulan bulutangkis
PB Mustika Banjarbaru.
"Siapa pun lawan Darmawan tidak seimbang. Mestinya dia itu mainnya kategori SLTPatau SLTA bukan esdi," kata Nabil salah satu peserta.
Muhammas Darmawan mengatakan, sebelum ikut kejuaraan merebutkan tropi Walikota Banjarmasin tersebut pihak sekolahnya menerima undangan ikut pertandingan kejuaraan tersebut.
Menurut Darmawan karena sekolahnya dapat surat ia minta izin ke klubnya. "Karena ada surat dan izin dari klub juga rekomundasi dari sekolah dia pun kejuaraa tersebut.
Acep Kesuma Hadi reperi kejuaraan Walikota Cup 2017 mengatakan tugasnya hanya melaksanakan pertandingan. "Tugas kami untuk menjadwalkan pertandingan," kata Acep Kusuma Hadi.
Ketua pelaksana Sahnan yang sebelmnya besekeras terus melanjutkan pertandingan itu akhirnya melemah dan mengabulkan protes peserta.
Sebelumnya menurut Sahnan kejuaraan itu dilaksanakan dimana pesertanya merupakan kategori esdi sederajat, SLTP sederajat dan SLTA sederajat termasuk paket paket A (esdi), B (SLTP) dan C (SLTA). (*)
