Berita Banjarmasin

Wanita Cantik Ini Berharap Ciri Khas Banua Tetap Dipertahankan

PERKEMBANGAN setiap kota dengan pesat tentunya menimbulkan efek beragam di setiap kota-kota termasuk Banjarmasin.

Penulis: Irfani Rahman | Editor: Eka Dinayanti
zoom-inlihat foto Wanita Cantik Ini Berharap Ciri Khas Banua Tetap Dipertahankan
istimewa
Antin

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - PERKEMBANGAN setiap kota dengan pesat tentunya menimbulkan efek beragam di setiap kota-kota termasuk Banjarmasin. Dengan perkembangan pesat tentunya ada sisi positif dan juga negatif. Apalagi diharapkan dengan perkembangan kota dengan segala fasilitasnya membuat kota juga berubah ke arah lebih baik.

Beragam wisata pun ditawarkan seperti wisata religi, wisata kuliner dan lainnya. Nah dengan adanya beragam tempat wisata ini pun membuat berbagai ikon petunjuk muncul.

Wiraswasta cantik, Antin, saat berbincang dengan Insight menuturkan adanya plang nama yang saat ini tengah trend di sebuah objek kota baik itu pariwisata dan lain-lain tentunya sangat positif.
Dimana selain menunjukan lokasi itu juga secara langsung sangat bermanfaat bagi wisatawan yang datang ke lokasi itu.

Ia mencontohkan bahwa plang nama sudah menjadi salah satu objek para wisatawan yang datang ke lokasi itu untuk berfoto dan tentunya mengenai lokasi yang 'dijual' objek wisata itu.

"Dengan adanya plang nama lokasi yang dikemas dengan menarik tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi yang datang. Tentunya tak ketinggalan sebagai ajang tempat berfoto," ucap wanita muda yang mempunyai usaha ini.

Menurut penyuka traveling ini perlu sekali mempertahankan ciri khas Kalimantan Selatan. Ia mencontohkan Paris yang pernah ia kunjungi beberapa kali dimana mereka mempertahankan bagunan tempo dulu yang mereka miliki dan ini menimbulkan keunikan tersendiri dimata para turis.

"Harapan saya mengenai Kota Banjarmasin kita juga harus tonjolkan khas daerah kita agar bisa lebih dikenal di mata dunia karena kita banyak sekali mempunyai tempat yang bisa kita perkenalkan seperti Jembatan Barito, Pulau Kembang, Susur Sungai," paparnya.

Beberapa kali ia kerap berbincang dengan turis asing ketika ditanya dari mana dirinya selalu menyebut south borneo dan ternyata para turis disana cukup antusias unutk mengenalinya kerna mereka selama ini lebih mengenal Bali.

Kekhasan dan keunikan Banua pun bisa terus ditonjolkan dalam wisata kuliner seperti soto Banjar dan yang tak kalah penting juga diharapkan ada khas cindera mata seperti gantungan kunci bekantan, jembatan Barito dan lain-lain.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved