Shopping Carnival Q Mall Banjarbaru

Beli Buku Bisa Dapat Voucher Belanja, Gramedia Exhibition Q Mall Banjir Promo

Sebagai mal terbesar di Banjarbaru, Q Mall di Jalan A Yani Km 36,8 memiliki banyak tenant yang menyediakan beragam barang kebutuhan masyarakat.

Editor: Elpianur Achmad
Halaman 2 Harian Banjarmasin Post Edisi Cetak Kamis (24/8/2017) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Sebagai mal terbesar di Banjarbaru, Q Mall di Jalan A Yani Km 36,8 memiliki banyak tenant yang menyediakan beragam barang kebutuhan masyarakat. Tidak terkecuali untuk memenuhi kebutuhan peralatan kantor dan sekolah.

Untuk kebutuhan yang satu ini, tenant yang menyediakan adalah Toko Buku Gramedia. Bahkan, sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat Banjarbaru dan sekitarnya, toko buku ini menggelar Gramedia Exhibition Q Mall.

Dengan adanya event ini, masyarakat tidak perlu bingung untuk membeli perlengkapan sekolah atau kantor dengan penawaran promo yang menarik. "Tidak perlu jauh-jauh ke Banjarmasin kalau membeli perlengkapan sekolah, terlengkap di Gramedia Exhibition Q Mall," kata Sales Superintendent Gramedia Q Mall, Tyka Ramona, Rabu (23/8).

TB Gramedia di Q Mall itu menghadirkan one stop shopping untuk keperluan sekolah, ke kampus atau perlengkapan kantor.

Lebih lanjut Tyka mengatakan, saat ini pihaknya memberikan promo menarik dalam program Gramedia Back to Campus yang berlaku mulai 15 Agustus sampai 15 Oktober 2017 mendatang.
Produk-produk yang dijual di Gramedia tentunya tidak perlu diragukan lagi. Dijamin berkualitas, dan menunjang aktivitas.

Dijelaskannya, promo Back To Campus, alat-alat tulis harganya mulai Rp 7.800, buku pengantar untuk perkuliahan diskon 15 persen dan harga spesial untuk produk-produk IT.

"Masih dalam suasana HUT Kemerdekaan, Gramedia Exhibition Q Mall juga memeriahkannya dengan memberikan voucher Rp 72.000, untuk semua buku terbitan Gramedia," imbuhnya.

Dia juga mengatakan, ada program ‘Hadiah Untuk Indonesia’. Customer yang ingin menyumbangkan buku ke taman bacaan, akan mendapatkan voucher senilai Rp 500 ribu, tapi ada syarat dan ketentuan yang berlaku.

"Voucher tersebut bisa digunakan mulai 1 September sampai 30 September," tambahnya.
Mona juga menambahkan, bagi yang gemar memasak, jangan lewatkan buku terbaru Agus Sasirangan berjudul Memasak Itu Ibadah di Gramedia Q Mall. Setiap konsumen membeli buku tersebut, akan mendapatkan voucher belanja di Q Mall sebesar Rp 25 ribu.

Nah, benefit yang akan didapat jika berbelanja di Gramedia ini tentunya akan bertambah karena Q Mall saat ini juga menggeber Program Shopping Carnival 2017 berlangsung 22 April sampai 22 Desember 2017.

Tersedia hadiah satu unit Toyota Yaris, satu paket umrah untuk dua orang, satu paket wisata domestik untuk empat orang, satu unit Kawasaki Ninja 250 R, satu unit Kawasaki KLX 150 New, enam smartphone Xiaomi dan beragam hadiah hiburan lainnya.

Pengunjung cukup berbelanja sebesar Rp 100 ribu atau kelipatannya dalam satu struk di semua tenant atau outlet di Q Mall Banjarbaru, maka berhak mendapatkan satu kupon undian. Kupon akan diundi pada 23 Desember 2017. (has)

Baca Lengkap di Harian Banjarmasin Post Edisi Cetak Kamis (24/8/2017)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved