Berita Banjarmasin

Libur Idul Adha Perpustakaan Daerah Kalsel Tetap Ramai, Ternyata Ini yang Dilakukan Pengunjung

Libur lebaran Idul Adha 1438 H dimanfaatkan sejumlah masyarakat untuk refreshing, salah satunya mengunjungi perpustakaan.

Penulis: Salmah | Editor: Elpianur Achmad
banjarmasinpost.co.id/salmah
Para pengunjung Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalsel tetap ramai sehari jelang Idul Adha lalu 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Libur lebaran Idul Adha 1438 H dimanfaatkan sejumlah masyarakat untuk refreshing, salah satunya mengunjungi perpustakaan.

Sebagaimana di Dispersip (Dinas Perpustakaan dan Kearsipan) Kalsel, sehari sebelum Idul Adha, Kamis (31/8/2017), pengunjung begitu ramai.

Kepala Dispersip Kalsel, Hj Norliani Dardie, menyampaikan, pengunjung banyak yang mendaftar sebagai anggota.

"Pada Kamis itu pengunjung ramai hingga sore. Sehingga kami memperpanjang jam layanan," paparnya.

Selanjutnya Sabtu (2/9), kembali ramai pengunjung. Mereka juga banyak yang mendaftar sebagai anggota perpustakaan.

"Sabtu ini pengunjung juga ramai. Animo masyarakat ternyata besar sekali terutama di hari libur ini," ungkap Bunda Nunung, panggilan akrabnya.

Layanan Dispersip Kalsel yang buka setiap hari mulai Senin sampai Minggu itu untuk memberi kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat.

"Pelayanan buka sepekan. Kecuali hari libur nasional dan hari libur keagamaan serta cuti bersama," terangnya.

Adapun layanan Sabtu dan Minggu mulai pukul 09:00 sampai 13:00 Wita. Para pendaftar anggota perpustajakaan, cukup mengisi biodata sendiri, berfoto dan langsung jadi. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved