Berita Kalteng

NEWSVIDEO: Ini Motif Pembakaran Sekolah di Palangkaraya

Polisi akhirnya mengungkap motif kasus pembakaran sekolah di Palangkaraya, Kalimantan Tengah yang dilakukan oleh politisi Partai Gerindra, Yansen

Editor: Murhan

BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Polisi akhirnya mengungkap motif kasus pembakaran sekolah di Palangkaraya, Kalimantan Tengah yang dilakukan oleh politisi Partai Gerindra, Yansen Binti.

Dari hasil penyelidikan sementara, polisi menyebut anggota DPRD Kalimantan Tengah itu sebagai aktor utama pembakaran tujuh sekolah.

Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra ini mengoordinir tujuh anak buah dan sopir pribadinya untuk membakar sekolah.

Dia pula yang bertindak sebagai penyandang dana. Menurut polisi, aksi ini dilakukan untuk mendapatkan perhatian Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran, terkait pengadaan proyek. (*)

Berita ini dikutip dari tribunnews.com dengan judul : Polisi: Pembakar 7 SD Minta Perhatian Gubernur

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved