Life Style

Waspada! Ada 6 Tipe Pria Pencemburu Buta, Amati Ciri-cirinya

Ini berbeda dengan cemburu ringan yang justru menjadi pupuk bagi suburnya sebuah hubungan.

Editor: Didik Triomarsidi
KOMPAS.com
Ilustrasi 

Sikap yang baik memang perlu, tetapi kebaikan yang berasal dari rasa tidak aman dan kurang "pede" bisa berubah menjadi sikap posesif di kemudian hari.

Ingin selalu menemani

Setiap wanita pasti senang jika kekasihnya selalu bersedia mengantar dan menemaninya ke mana pun.

Tetapi, jika pria terlihat tak rela membiarkan Anda sendiri atau bersama teman-teman wanitanya, itu adalah sinyal bahaya.

Keengganannya membiarkan Anda sendiri mungkin berasal dari ketidakmampuannya untuk percaya pada Anda.

Perlu pembuktian

Seberapa sering pun Anda menunjukkan rasa peduli dan sayang, ia selalu tampak butuh pembuktian bahwa Anda memang mencintainya.

Hal ini tak selalu berbahaya dan merupakan sinyal ia kurang percaya diri. Selama ia tidak melakukan kecenderungan berlaku kasar saat Anda tidak memenuhi keinginannya, maka tidak apa-apa.

Selalu mengecek lewat ponsel

Pria yang cemburu punya kebutuhan untuk tahu di mana kekasihnya dan apa yang sedang dilakukannya.

Jika kekasih Anda menelepon sangat sering dan marah ketika Anda tidak menjawab, ada kemungkinan ia memang pencemburu.

Selalu butuh bantuan

Anda mungkin tidak menyadarinya, tapi ciri pria pencemburu adalah selalu punya alasan untuk minta bantuan Anda.

Hal itu terjadi berulang kali sampai mengganggu kehidupan sosial Anda.

Pada dasarnya minta bantuan adalah alasannya agar Anda selalu berada di sisinya.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved