Kualifikasi Piala Asia U19
LIVE STREAMING Timnas U-19 vs Brunei Darussalam : Berjuang Melawan Cuaca Dingin
Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi laga Kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan. Hari pertama Timnas
Penulis: Rahmadhani | Editor: Ernawati
BANJARMASINPOST.CO.ID - Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi laga Kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan.
Hari pertama Timnas akan melawan Brunei Darussalam, Selasa (31/10/2017) siang pukul 13.00 WIB, yang seluruh pertandingannya akan disiarkan secara langsung oleh SCTV.
Timnas Indonesia U-19 menghadapi babak Kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan di bawah suhu udara begitu dingin.
Pada babak ini Garuda Muda tergabung dalam Grup F bersama Brunei Darussalam, Timor Leste, Korea Selatan, dan Malaysia.
Meski dipastikan ke putaran final, timnas Indonesia U-19 Indonesia enggan membuang kesempatan bermain di Korea Selatan.
Tim asuhan Indra Sjafri langsung menjalani latihan perdana setibanya di Korea Selatan (Korsel) untuk mempersiapkan tim berlaga di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.
Menurut Rifad Marasabessy, pemain Timnas U-19 Indonesia, mereka sudah diberi bekal untuk menghadapi cuaca ekstrim tersebut.
"Kami diberi materi latihan taktik serta adaptasi cuaca. Suhu di sini lebih dingin dibanding saat di Prancis beberapa bulan lalu," ujar Marasabessy kutip BolaSport.com dari instagram pssi_fai.
Selain itu, Marasabessy juga merasa cuaca bukanlah alasan untuk berjuang.
"Tapi ini tak bisa dijadikan alasan. Kita tetap akan berjuang dan siap tempur pada setiap laga," sambung Marasabessy.
Timnas Indonesia U-19 tetap akan berjuang sekuat tenaga, meskipun dipastikan lolos ke putaran Kualifikasi Piala Asia U-19 2018.
Pertandingan melawan Brunei Darussalam tetap menarik untuk disaksikan apalagi potensi pesta gol sangat terbuka.
Mungkin masih lekat dalam ingatan pada 13 September 2017, Timnas U-19 Indonesia sempat menang besar atas timnas U-19 Brunei dengan skor 8-0 pada pertandingan terakhir penyisihan Grup B Piala AFF U-18 2017, Rabu (13/9/2017).
Meski disiarkan langsung di SCTV, live streaming Timnas U-19 Indonesia vs Brunei Darussalam bisa disaksikan lewat tautan berikut ini : KLIK1
(BANJARMASINPOST.co.id/rahmadhani)
