Ekonomi dan Bisnis

Waduh, Harga Cabai Naik Lagi

Harga komoditas cabai kembali berfluktuasi dan cenderung merangkak naik beberapa minggu belakangan.

Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/acm
Iwan pedagang cabai 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Harga komoditas cabai kembali berfluktuasi dan cenderung merangkak naik beberapa minggu belakangan.

Seperti di beberapa pasar tradisional di Banjarmasin, harga cabai merah besar tembus Rp 30 ribu lebih perkilogram dan cabai rawit mencapai harga Rp 70 ribu perkilogram.

Dijelaskan Iwan pedagang cabai dan sayuran di Pasar Teluk Dalam Muara Banjarmasin, kenaikan harga cabai paling signifikan terjadi sejak tiga hari belakangan.

Baca: Gramedia Holiday Season Tawarkan Special Price Untuk Produk IT

Kenaikan paling signifikan terjadi pada cabai rawit dengan selisih mencapai hingga Rp 30 ribu perkilogram.

Pada harga normal Iwan menjual cabai merah besar Rp 20 ribu dan cabai rawit Rp 35 ribu hingga Rp 40 ribu perkilogram.

Menurutnya hal ini terjadi karena pasokan cabai yang didatangkan dari Pulau Jawa terlambat tiba di Banjarmasin.

"Ambil di Pasar Subuh, di sana barangnya tidak banyak, katanya kapal dari Jawa terlambat masuk," kata Iwan.

Baca: Pria Yang Mengaku Punya Indra Keenam Ini Ramalkan Tsunami Dahsyat Bakal Hantam Asia Akhir 2017

Pun demikian dengan Sari pedagang cabai dan sayuran lainnya di Pasar Kertak Hanyar, ia pun terpaksa menaikkan harga jual cabai merah besar dan cabai rawitnya.

Namun walaupun menjual cabai merah besar Rp 30 ribu dan cabai rawit Rp 70 ribu perkilogram, Selasa (5/12/2017) Sari mengaku tidak mengalami penurunan penjualan.

Dari data yang dikumpulkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional, terlihat kenaikan harga komoditas cabai sudah perlahan merangkak naik sejak Bulan Oktober 2017.

Baca: Wanita yang Ingin Seperti Angelina Jolie Ini Sanggah Lakukan 50 Operasi, Tetapi Ini yang Dilakukan

Terlihat pergerakan harga cabai merah besar di Pasar Sentra Antasari pada minggu ketiga Bulan Oktober Rp 20 ribu perkilogram, minggu pertama Bulan Nopember 2017 naik menjadi Rp 25.200 perkilogram dan minggu keempat Nopember 2017 sempat menyentuh harga Rp 32.350 perkilogram.

Sedangkan harga cabai rawit merah pada minggu ketiga Bulan Oktober Rp 20 ribu perkilogram dan minggu pertama Nopember 2017 menjadi Rp 28.500. Harga ini tentu melonjak jauh dibanding harga cabai rawit Selasa (5/12/2017) yang mencapai Rp 70 ribu perkilogram.

Diluar komoditas cabai, mayoritas bahan pokok lainnya di beberapa pasar ini tidak mengalami perubahan harga signifikan dan masih tergolong stabil.

Seperti beras tetap berada di kisaran Rp 10.300 hingga Rp 16.500 perkilogram, daging sapi masih di kisaran harga Rp 130 ribu hingga Rp 135 ribu perkilogram, pun demikian dengan harga minyak goreng curah di kisaran Rp 10.000 perkilogram.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved