Liga 1 2018
Hasil Barito Putera vs PSM - Skor Sementara 2-1, Matias Cordoba Bikin Barito Unggul di Injury Time
Pertandingan antara Barito Putera melawan PSM Makassar akan berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin
Penulis: Rahmadhani | Editor: Murhan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil sementara Barito Putera vs PSM Makassar adalah 2-1.
Gol yang membuat Barito unggul lagi dicetak Matias Cordoba di masa injury time atau menit 90+2. Gol tercipta melalui umpan Rizky Pora.
Laga Barito Putera vs PSM Makassar dalam lanjutan pekan 4 Liga 1 2018 di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Senin (16/4/2018) di babak pertama berakhir imbang.
Di babak pertama, Barito Putera vs PSM Makassar bermain imbang 1-1.
Di pertandingan kali ini, kapten Barito Putera Rizky Pora dimainkan sejak awal oleh Jacksen F Tiago.
Baca: 3 Link Live Streaming Liga 1 2018 Barito Putera vs PSM Makassar di TV One & Vidio.com
Dia bersama Paulo Sitanggang dan Packer sukses mengurung lini pertahanan PSM Makassar yang dikomandoi Zulkifli Syukur cs.
Barito langsung mendominasi sejak awal.
Barito Putera banyak menekan lewat sisi kiri, tempat Pora beraksi.
Beberapa kali suntikan Pora bisa menembus pertahanan PSM Makassar dan sukses membuahkan tendangan meski jauh dari sasaran.
Sementara PSM Makassar, yang tampil tanpa Mark Klock di lini tengah tampil seperti tanpa arah.
Baca: LIVE STREAMING Persela vs Bali United Liga 1 Pekan 4 - Link Live Streaming O Channel Vidio.com
Saktiawan Sinaga di depan masih belum bisa berbicara banyak lantaran minimnya suplai dari lini tengah.
Serangan Barito Putera berbuah manis.
Di menit 15, penalti diberikan wasit untuk Barito Putera setelah Paulo Sitanggang dijatuhkan Zulkifli Syukur.
Samsul Arif yang jadi algojo gagal menuntaskan tugasnya, untungnya ada Packer yang menyambut bola tepisan kiper PSM. Eks Juventus itu menceploskan gol ketiganya musim ini.
Sejak tertinggal, PSM Makassar tampil lebih ngotot.
Dan akhirnya PSM Makassar sukses mencuri gol yang sayangnya datang dari kesalahan bek Barito Putera.
Di menit 27, akibat kelengahan pemain belakang Barito, PSM sukses menyamakan kedudukan lewat Saktiawan Sinaga.
Baca: Hasil Barito Putera vs PSM - Skor Babak Pertama 1-1, Aksi The Dragon dan Eks Juventus
Bek Barito lepas saat mendapat bola lambung, yang membuat bola liar bisa diambil the Dragon.
Berhadapan satu lawan satu dengan kiper Aditya Harlan, Saktiawan Sinaga sukses menceploskan bola ke gawang dan mengubah skor jadi 1-1.
Hingga babak pertama berakhir, skor 1-1 bertahan untuk pertandingan Barito Putera vs PSM Makassar.
Berikut daftar susunan pemain kedua tim yang akan bertanding.
Barito Putera:
Adhitya Harlan, Aaron Evan, Dandi Maulana, M Rifqi, Nazar Nurzaidin, Douglas Packer, Matias Cordoba, M Rafi, Paulo Sitanggang, Rizki Pora, Samsul Arif.
Cadangan: Dian Agus Prasetyo, Ady Setiawan, Rony Esar, Fajar Handika, Gavin Kwan, Hansamu Yama, T Abdul Mushafri.
PSM Makassar:
Shahar Ginanjar, Zulkifli Syukur (c), Steven Paulle, Abdul Rahman, Fauzan Jamal, Rasyid Bakri, Asnawi Mangkualam, Rizky Pellu, Ferdinand Sinaga, Guy Junior, M Rahmat
Cadangan: Syaiful, Hasyim Kipuw, Hendra Wijaya, M Arfan, Zulham Zamrun, Agi Pratama, Arsyad Yusgiantoro.
