Oknum Polisi Pukuli Ibu dan Bocah

Oknum Polisi Tendang Ibu dan Bocah di Babel, Hotman Paris Bicara Soal Aksi Keras AKBP MY

Oknum Polisi Tendang Ibu dan Bocah di Babel, Hotman Paris Bicara Soal Aksi Keras AKBP MY

Editor: Didik Triomarsidi
instagram
Postingan Hotman Paris terkait video pemukulan di minimarket 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Oknum Polisi Tendang Ibu dan Bocah di Babel, Hotman Paris Bicara Soal Aksi Keras AKBP MY.

Video Oknum Polisi Tendang Ibu dan Bocah di Babel  jadi viral. Pria itu  mengenakan baju oranye bertuliskan POLISI di bagian punggung heboh di media sosial.

Oknum Polisi Tendang Ibu dan Bocah di Babel, tersebut tampak melakukan pemukulan pada wanita dan anak-anak laki-laki di sebuah minimarket.

Tampak beberapa orang berkerumun melihat tindakan pria tersebut.

Meski begitu tak satupun yang berusaha untuk melerai.

Baca: Kejam! Diduga Oknum Pamen Polda Babel Pukul dan Tendang Ibu dan Anak Kecil

Video tersebut menyebar dan viral di media sosial.

Ada yang menyebutkan kejadian tersebut setelah wanita itu diduga ketahuan mencuri di minimarket.

Lalu, pria yang diduga polisi itu melakukan interogasi sambil memukul.

Baca: Oknum Polda Babel yang Pukuli Perempuan dan Bocah di Mini Market, Ternyata Pelakunya Berpangkat AKBP

Video tersebut ramai dibicarakan di sejumlah grup WhatsApp di Bangka Belitung.

Ternyata, tidak hanya di Bangka Belitung, video itu juga heboh secara nasional.

Buktinya, pengacara terkenal Hotman Paris ikut mengunggah video tersebut.

Melalui akun Instagram @hotmanparisofficial, video itu diunggah dan disertai keterangannya.

Baca: Fakta Oknum Polisi Polda Babel yang Dianiaya Ibu dan Bocah, AKBP MY adalah Pemilik Mini Market Itu

Hanya saja, ada perbedaan soal asal mula kejadian yang ditulis Hotman Paris dari informasi yang beredar di Babel.

Hotman Paris menulis pemukulan karena HP anak oknum polisi tersebut kesenggol lalu terjatuh.

hotmanparisofficialSiapa ini pakai kaus polisi pukulin ibu ini! Mohon Kadiv Propam Dan Karo Paminal Mabes polri usut!Apa benar dipukulin hanya karena hp anaknya kesenggol hp ibu ini! Hotman dan teman di bali nonton vidio ini keluarga dibali yang bersedih menonton video pemukulan diatas: notaris Evi Panjaitan @panjaitanevi1005 dan anak2nya @imanuelpardede92 @yobel_timothy @irensaa_! Katanya kejadian di bangka


Postingan Hotman Paris (Capture Instagram)

SIMAK VIDEO DI SINI

Postingan tersebut ramai dikomentari netizen.

Ada yang menyesalkan tindakan pria berbaju tulisan polisi tersebut.

Namun, ada juga netizen yang membeberkan sesuatu menyangkut kejadian tersebut.

Menurut akun @siropijo, tiga orang yang dipukul tersebut kepergok mencuri di minimarket milik oknum perwira di Polda Babel.

Oleh pemilik minimarket, ketiga orang yang diduga mencuri itu diinterogasi dan menerima sejumlah pukulan.

Sang pemilik minimarket sudah melaporkan pencurian itu ke polisi dan mengaku mengalami kerugian Rp 600 ribu.

ebyciousss@coco_bandit terlepas salah atau engga nya si ibu ga boleh main hakim sendiri bro, lagi pula itu perempuan, coba emak lo di pukulin org elo rela ?

joshgen_wheels Ditarik garis besar nya aja mungkin itu ibu ibu emang komplotan maling dan di waktu yg bersamaan dia nyenggol hp anak owner mart nya.. Gitu aja ga usah dibikin ribet. Lagian kl cm nyenggol hp doank ntu ibu ibu ga mungkin smp glesotan di labtai gitu lah..

lioenix walaupun maling tp gk seharusnya mukul bgtu, musti di tuntut balik tu si pak polisi nya. si ibu dan rekan2 jg kemungkinan besar terpaksa maling, miris bgt ngeliatnya, org susah ekonomi seperti itu bok ya, kalo ketangkep maling di nasehatin n di proses dengan cara yg benar lah, apalagi co mukulin ce gt ketauan loser nya bgt.

fathurrahmand_syahfia Bukan tu om @hotmanparisofficial tu dia gara2 nya tu nyolong hp di toko nya jumlah 11 orng,dan yg sisanya kbur nunggu di mobil dan yg pk kaos kuning tu pemilik toko om

Sementara diberitakan bangkapos.com, Kamis (12/7/2018), video tersebut ramai di media sosial.

Sosok pria yang berada di video tersebut seorang perwira menengah berpangkat AKBP yang bertugas di Polda Kepulauan Bangka Belitung.

Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Brigjen Pol Syaiful Zachri mengungkapkan pihak Propam Polda Kepulauan Bangka Belitung sudah menindaklanjuti terkait video tersebut.

"Sudah sedang ditangani oleh Propam," kata Brigjen Pol Syaiful Zachri.

Ia mengatakan sebagai pimpinan dirinya akan mengambil tindakan apabila pria yang dimaksud benar seorang oknum perwira polisi.

Kabid Humas Polda Kepulauan Bangka Belitung AKBP Abdul Mun'im mengatakan dirinya mendukung jika korban aksi tersebut melaporkan secara resmi.

"Laporakan saja, saya sendiri sebagai manusia tidak terima hal ini," kata AKBP Abdul Mun'im.

Laporan Pencurian

Berdasarkan press release yang diterima bangkapos.com, Kamis (12/07/2018) malam, peristiwa penganiayaan bermula dari kejadian pencurian yang diduga dilakukan oleh seorang ibu di mini market milik Y (Inisial MY -red) di Jalan Selindung Kota Pangkalpinang, Rabu (11/7/2018) sekira pukul 19.00 WIB.

Saat itu ada pemilik mini market bernama Y (menggunakan kaos bertuliskan Polisi) melihat kejadian pencurian di tokonya.

Lalu Y bertanya kepada pelaku pencuri sambil melakukan tindakan kekerasan yang kemudian viral di media sosial.

"Saat ini penjaga atau pegawai toko milik Y melaporkan kasus pencurian tsb ke Polres Pangkalpinang guna proses sidik, dan saat ini seorang ibu yg diduga melakukan pencurian sedang dalam pemeriksaan Satreskrim Polres Pangkalpinang," tulis Kabid Humas Polda Kepulauan Bangka Belitung, AKBP Abdul Munim.

Kemudian Bidpropam Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melakukan lidik dan berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Pangkalpinang.

"Saat Pemilik Y ada di rumah, ia dapat telpon dari penjaga mini market bahwa pukul 19.00 wib (Rabu 11 Juli 2018) ada orang masuk toko pura-pura belanja berombongan berjumlah tujuh orang. Enam masuk toko dan satu menunggu di mobil Avanza, tiga orang tertangkap (2 wanita dan 1 anak 14 thn). Sedangkan empat orang melarikan diri pakai mobil avanza. Lalu penjaga toko melaporkan kasus pencurian ke Polres Pangkalpinang," ungkap Abdul Mun'im.

AKBP 'Y' yang merupakan pemilik mini market itu sempat menanyakan pada seorang wanita yang dituduhkan mencuri.

"Saat Y selaku pemilik menanyakan kepada seorang wanita Ibu itu. wanita tersebut bilangnya, tidak tau semuanya, KTP tidak ada, tempat tinggal tidak ada, ditanya empat temannya yang lari, juga tidak tahu. Akhirnya Y terpancing emosi. Karena mereka rame rame maling, saat yang ketangkap ditanya, bilangnya tidak tahu semua," ujar AKBP Abdul Munim.

Hai Guys! Berita ini ada juga di BANGKA POS.com

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved