Selebrita
Tri Hanurita, Wanita yang Dinikahi Irwan Mussry Sebelum Menikah dengan Maia Estianty
Pernikahan Maia Estianty dan Irwan Mussry menjadi buah bibir beberapa hari terakhir.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Eka Dinayanti
Tepat disampingnya, berdiri Irwan Mussry dan ketiga anaknya, Al, El, dan Dul.
Tak hanya itu, di unggahan foto terbarunya Maia Estianty beri bocoran panggilan sayangnya terhadap sang suami.
Senin (29/10/2018) kemarin merupakan hari bahagia bagi Maia Estianty dan Irwan Mussry.
Maia Estianty dan Irwan Mussry resmi menikah di Mesjid Tokyo Camii yang disaksikan secara langsung oleh keluarga terdekat.
Maia yang sebelumnya tak pernah menunjukkan foto-fotonya dengan Irwan Mussry perlahan mulai terbuka pada publik.
Lewat akun Instagram pribadinya, Maia membagikan foto-foto pernikahannya sejak kemarin.
Mulai dari potret kecil dirinya yang digabungkan dengan Irwan Mussry kecil, hingga akhirnya Maia mengunggah foto kebersamaan mereka pada Selasa, (30/10/2018) siang.
Selain itu, Maia juga mengunggah foto dirinya sendirian yang nampak tersenyum dan memegang sebuket bunga.
Senyuman Maia itu tetap jelas terlihat meski wajahnya ditutupi tudung transparan.
Maia mengungkapkan rasa terimakasihnya pada orang-orang yang telah mendukung pernikahannya dengan Irwan Mussry.
"Maaf tidak bisa membalas ucapan, harapan, doa dari semuanya. Terimakasih ya.
Thank you," tulis Maia Estianty sebagai keterangan foto.
Lagi-lagi unggahan Maia tersebut mengundang komentar netizen yang mendoakan serta mengucapkan selamat padanya dan Irwan Mussry.
Banjarmasinpost.co.id/noor masrida
