Berita Kalteng
Guru dan Operator Madrasah di Kapuas Ikuti Bimbingan Teknis Aplikasi Raport Digital
Kementerian Agama Kabupaten Kapuas melalui Kasi Pendidikan Madrasah menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait Aplikasi Raport Digital (ARD)
Penulis: Fadly Setia Rahman | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, KAPUAS - Kementerian Agama Kabupaten Kapuas melalui Kasi Pendidikan Madrasah menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait Aplikasi Raport Digital (ARD) belum lama tadi.
Kegiatan yang dilaksanakan di Laboratorium Komputer MAN Kapuas tersebut diikuti oleh sejumlah wali kelas dan operator yang ada di Kapuas.
Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kapuas, H Sajarwan, Jumat (30/11) berharap dengan ARD, madrasah semakin maju dan terbuka terhadap dunia internet dan digital.
"Kecepatan penyebaran informasi terutama bagi siswa Madrasah, untuk mencapai target kinerja sekaligus memenuhi harapan publik," tuturnya.
Raport Digital dimaksudkan sebagai bentuk digitalisasi seiring kemajuan teknologi dan juga guna meringankan tugas para guru kedepan yang akuntabel.
Baca: 203 Instansi Selesai Verval 1, BKN Umumkan Verval Hasil SKD CPNS 2018
Baca: KPI Hentikan Sementara Program Pagi Pagi Pasti Happy, Kriss Hatta Kembali Sindir Billy Syahputra?
Baca: Aksi Jokowi Nyanyi Lagu Deen Assalam yang Dipopulerkan Nissa Sabyan Bersama Sabyan Gambus
Baca: Potret Cantiknya Clarissa Wang Calon Istri Jusup Maruta Cayadi, Pernikahan Crazy Rich Surabaya
"Program ini juga merupakan langkah dalam inovasi agar lembaga Madrasah semakin terbuka dengan kemajuan iptek," ujarnya.
Sehingga, lanjutnya, ke depan Penilaian Hasil Belajar yang tertuang dalam ARD sudah dilakukan secara digital dan terintegrasi.
Adapun kegiatan Bimtek ARD digelar selama dua hari pada 21-22 November 2018 lalu di Kapuas.
"Bimtek dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam menguasai teknologi terutama Raport Digital," ungkapnya.
Hadir sebagai pemateri ARD tersebut Kasi Kurikulum Kanwil Kemenag Provinsi Kalteng, H Nurwidiantoro dan Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kota Palangkaraya Dr Achmad Farichin serta Tahta Rahmanda.
