Pilpres 2019

Puisi SBY untuk Ani Yudhoyono Selama Dirawat Diungkap AHY dan Annisa Pohan, Romantis!

Puisi SBY untuk Ani Yudhoyono Selama Dirawat Diungkap AHY dan Annisa Pohan, Romantis!

Editor: Rendy Nicko
twitter/Andi Arief
Ani Yudhoyono menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu Indoensia 2019 di Singapura, Minggu (14/4/2019) 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Puisi SBY untuk Ani Yudhoyono Selama Dirawat Diungkap AHY dan Annisa Pohan, Romantis!

Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) dan Annisa Pohan ceritakan keromantisan pasangan suami istri Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) dan Ani Yudhoyono di rumah sakit.

Melalui tayangan Rumpi No Secret yang dipublikasikan pada Selasa (16/4/2019), AHY  dan Annisa Pohan mengungkapkan beberapa fakta tentang SBY dan Ani Yudhoyono yang selalu harmonis.

Suami Annisa Pohan, AHY menerangkan bahwa SBY selalu menuliskan puisi dan kata-kata motivasi untuk Ani Yudhoyono.

Baca: Sindiran Hotman Paris ke Istri Reino Barack, Syahrini Saat Lakukan Ini Bersama Keluarganya

Baca: Bukan dengan Mulan Jameela atau Maia Estianty, Ahmad Dhani Malah Nyoblos dengan Vanessa Angel

Baca: Penampakan Ayu Ting Ting Berhijab Sepulang Umrah, Via Vallen Pamer Jari Usai Mencoblos Pilpres 2019

Baca: Veronica Tan Ungkap Hal Spesial Usai Coblos Setelah Ahok BTP & Puput Nastiti Devi Memilih di Jepang

Tak hanya ditulis, bahkan SBY juga membacakan puisi indah yang ditulis di depan sang istri.

"Sampai dengan hari ini pak SBY itu memberikan puisi sekaligus motivasi yang dibacakan langsung ke bu Ani untuk memberikan semangat, doa juga," ungkap Agur Harimurti.

Lebih lanjut, suami Annisa Pohan itu mengaku bahwa sang ayah dan ibu tak pernah malu menunjukkan keromantisan di depan anak dan cucunya.

"Yang jelas bagi saya, beliau berdua ini tidak pernah malu-malu untuk menunjukkan kasih sayang di depan siapa pun, di depan kami," jelasnya.

"Tidak pernah menunjukkan keragu-raguan menunjukkan kasih sayang," imbuhnya lagi.

Setuju dengan sang suami, Annisa Pohan juga menerangkan bahwa pasangan ayah dan ibu mertuanya itu kerap terlihat romantis.

"Iya dari sentuhan, dari ciuman, dari kata-kata, manggilnya cuma yang, yang gitu kalau Memo, " tambah Annisa.

Bahkan SBY selalu mencium kening sang istri meski hanya berpisah dalam waktu yang sebentar.

"Kalau nggak ketemu sebentar Bapak mandi ke Apartement, ketemu cium jidatnya Ibu,"

"Bener-bener dari sentuhan, kata-kata, mereka menunjukkan benar-benar saling mengasihi," pungkasnya.

Ani Yudhoyono bersama Annisa Pohan
Ani Yudhoyono bersama Annisa Pohan (Kolase instagram @annisayudhoyono)

Buku Harian Ani Yudhoyono

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved