Selebrita
Pengakuan Mengejutkan Kekasih Baru Lucinta Luna ke Ria Ricis, Ini yang Membuat Abbas Jatuh Hati
Pengakuan Mengejutkan Kekasih Baru Lucinta Luna ke Ria Ricis, Ini yang Membuat Abbas Jatuh Hati
Amarah Lucinta Luna muncul saat akan dipakaikan hijab oleh Ria Ricis.
Beberapa waktu lalu adik Oki Setiana Dewi, Ria Ricis telah mendoakan pedangdut Lucinta Luna agar dapat hidayah dan taubat.
Bahkan, kekasih sang pedangdut turut mengamini harapan Ria Ricis agar Lucinta Luna dapat hidayah.
Kali ini, Ricis kembali bertemu dengan pelantun lagu "Tanpa Status" dan berkolaborasi dalam YouTubenya.
Ria Ricis kembali bertemu dengan Lucinta Luna untuk melakukan kolaborasi di kanal YouTubenya.
Namun kali ini, pertemuan itu dibumbui kesalahpahaman dan kekesalan hingga Lucinta Luna kepalkan tangan di depan Ria Ricis.
Insiden mengepalkan tangan di depan Ria Ricis terjadi usai YouTuber tersebut berniat mengubah penampilan Lucinta Luna.
Tak hanya itu, perempuan 23 tahun itu juga berniat mengubah penampilan Lucinta Luna agar sesuai dengan tema Ramadan.
Namun, saat Ricis mengutarakan niatnya itu, pedangdut 26 tahun itu justru salah paham hingga mengepalkan tangannya di depan Ria Ricis.
Kesalahpahaman antara Lucinta dan Ricis ini terekam pada video terbaru di Kanal YouTube Ricis Official, Kamis, (9/5/2019).
Lucinta yang tampil dengan gaya seksinya terlihat berada di kamar bersama Ricis.
Ricis pun mengaku akan membuat konten mix and match untuk Lucinta Luna dalam edisi Ramadhan ini.
Dengan begitu, Lucinta akan berpenampilan lebih tertutup.
"Sekarang kita mau mix and match bareng Kak Luna," ucap Ricis.
Pemilik subscriber terbanyak kedua setelah Atta Halilintar itu pun mengaku penasaran dan ingin melihat Lucinta dengan tampilan yang tertutup.
