Berita HSS
Sopir Innova Ditumpangi Guru Danau Diduga Mengantuk, Rombongan Menuju Amuntai Setelah Mengantar ini
Kecelakaan di Jalan jenderal Sudirman Kandangan, depan Asrama Sudirman, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, diduga akibat sopir mengantuk.
Penulis: Hanani | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Kecelakaan di Jalan jenderal Sudirman Kandangan, depan Asrama Sudirman, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, diduga akibat sopir mengantuk.
Informasi yang diperoleh dari saksi di tempat kejadian yang sempat berkomunikasi dengan keluarga korban mengungkapkan, sebelum kecelakaan, mobil rombongan terdiri tiga mobil beriring-iringan dari arah Banjarmasin menuju arah Hulu Sungai hendak balik ke Amuntai.
"Mereka bilang pulang dari mengantar saudara berangkat haji yang sejak kemarin diinapkan di asrama haji di Banjarbaru, lalu hendak balik ke Hulu sungai, tepatnya Amuntai," kata Sumber BPost.
Dijelaskan, mobil rombongan yang mengalami kecelakaan adalah mobil toyota Innova yang posisinya ada paling depan rombongan.
Mobil warna putih dengan nomer pelat B 2249 TFN tersebut ditumpangi empat orang, satu diantaranya sopir.
Baca: Cerita Ustadz Solmed dan April Jasmine Bertemu KH Maimun Zubair dan Diberikan Doa Ini
Baca: Hasil Bawelnya Ashanty Bikin Penampilan Aurel Seperti Ini, Putri Anang Hermansyah Beberkan Hal Ini
Baca: BREAKING NEWS: Guru Danau Terluka Parah, Mobil Innova Terperosok ke Bawah Jembatan Antaludin
Baca: Bukti Cinta Ivan Gunawan Dipastikan Tak Akan Dibalas Ayu Ting Ting, Lihat Hasil dari Penelitian Ini
"Sedangkan KH Asmuni (Guru Danau), posisinya duduk di sebelah kiri sopir,"ungkap sumber yang melihat langsung proses evakuasi.
Adapun empat orang yang ada dalam mobil nahas tersebut, KH Asmuni, H Saudi dan HJ Asmiah serta satu orang perempuan muda yang belum terungkap identitasnya.
"Penumpang di belakang kursi deretan kedua selamat,"ungkapnya.
Mengenai kronologis, dijelaskan, pada saat rombongan berada di Kandangan, tepatnya hendak menuju jembatan Antaludin, mobil mengalami oleng ke sebelah kiri.
Selanjutnya jatuh terperosok, lalu terbalik di bawah trotoar dekat bawah jembatan, tepatnya dekat asrama Kompi Senapan C, jalan Jenderal Sudirman.
Mobil tersebut mengalami kerusakan di bagian atap mobil, kaca depan remuk, bemper bagian kiri ringsek dan ban depan bagian kiri nyaris copot.
Setelah tergeletak dengan posisi ban ke atas, warga yang menyaksikan memberikan pertolongan dengan membuka kaca mobil, dan langsung membawanya ke rumah sakit H Hasan Basry untuk diberikan pertolongan medis.
Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah mobil toyota Innova warna putih mengalami kecelakaan setelah sopirnya lepas kendali saat hendak menuju jembatan Antaludin Kandangan.
Setelah mengalami oleng di atas trotoar, mobil jatuh terperosok, ke bawah sekitrar jembatan.
Pada peristiwa tersebut, H Asmuni (Guru Danau) mengalami luka parah di bagian dada dan kepala, sopir mengalami luka di pelipis dan tangan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/mobil-nahas-yang-ditumpangi-h-asmuni-dan-keluarga-saat-me.jpg)