MotoGP
Link live streaming Trans7 MotoGP Aragon 2019 Malam, Pengakuan Dominasi Marquez
Link live streaming Trans7 MotoGP Aragon 2019 Malam, Pengakuan Dominasi Marquez
Penulis: Rahmadhani | Editor: Restudia
Link live streaming Trans7 MotoGP Aragon 2019 Malam, Pengakuan Dominasi Marquez
BANJARMASINPOST.CO.ID - MotoGP Aragon 2019 di Ciudad del Motor de Aragon yang merupakan seri ke-14 MotoGP 2019 akan masuki puncaknya atau race pada Minggu (22/9/2019) malam ini.
Berdasarkan jadwal, sesi race hari ini MotoGP Aragon 2019 hari ini akan disiarkan langsung dan live streaming Trans 7.
Live streaming MotoGP Aragon 2019 juga bisa disaksikan di sejumlah laman streaming tv Online MotoGP mulai pukul 16.00 WIB.
Trans7 dijadwalkan akan lebih dulu menyiarkan langsung kelas Moto2 MotoGP Aragon 2019 sebelum masuki sesi race kelas MotoGP.
Baca: SESAAT LAGI Live Trans7 MotoGP Aragon 2019! Link Live Streaming TV Online Trans 7 MotoGP 2019
Baca: BERLANGSUNG! Live Streaming UseeTV Final China Open 2019 di TVRI: Ginting, Marcus/Kevin Ahsan/Hendra
Baca: LIVE TVRI! Live Streaming BWF Final China Open 2019 Marcus/Kevin vs Ahsan/Hendra, Ginting vs Momota
Baca: Live RCTI! Klasemen Runner Up Terbaik Jelang Timnas U-16 Indonesia vs China Kualifikasi Piala Asia
Marc Marquez baru saja sukses memastikan diri menjadi raja pole position MotoGP 2019.
Hal itu dapat terjadi setelah pembalap Repsol Honda tersebut kembali menjadi pole sitter pada sesi kualifikasi GP Aragon 2019, Sabtu (21/9/2019).
Keberhasilan itu didapatkan Marc Marquez setelah membukukan catatan waktu terbaik 1 menit 47,009 detik, seperti dilansir Bpost Online dari Bolasport.
Ini menjadi kali kesembilan Marquez menjadi yang tercepat dalam 14 sesi kualifikasi yang sudah digelar pada MotoGP 2019.
Sementara itu, posisi start kedua dan ketiga GP Aragon 2019 secara berurutan ditempati oleh Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha).
Sementara Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso tampaknya akan mengalihkan fokusnya untuk merebut gelar runner-up pada MotoGP 2019.
Andrea Dovizioso sempat memunculkan harapan bagi Ducati untuk merebut gelar juara dari tangan pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada awal musim ini.
Namun, perlahan-lahan harapan itu seakan sirna, tatkala rider berkebangsaan Italia tersebut mengalami pasang surut performa dalam beberapa seri balapan.
Sementara itu Marc Marquez justru semakin garang dan kian sulit dihentikan.
Marquez mampu tampil kompetitif di setiap seri yang membuatnya kini kian nyaman menduduki puncak klasemen sementara.