Liga Jerman

Hasil Liga Jerman - Bayern Muenchen Kalahkan Der Klassiker dengan 4-0, Ini Peringkatnya

Bayern Muenchen berhasil menang telak atas Borussia Dortmund dengan skor 4-0 dalam lanjutan Liga Jerman pekan ke-11.

Editor: Didik Triomarsidi
TWITTER.COM/BUNDESLIGA_EN
Pemain Bayern Muenchen sedang melakukan selebrasi gol keempat mereka ke gawang Borussia Dortmund, Minggu (10/11/2019) 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Bayern Muenchen berhasil menang telak atas Borussia Dortmund dengan skor 4-0 dalam lanjutan Liga Jerman pekan ke-11.

Robert Lewandoski kembali mencetak gol kala Bayern Muenchen sukses menekuk Borussia Dortmund 2-0.

Gol Lewandowski dan Serge Gnabry berhasil membuat Muenchen naik peringkat ke posisi 3 klasemen sementara.

Jalannya pertandingan

Kedua tim masih terlihat bermain hati-hati di lima menit pertama pertandingan, tidak ada peluang berarti yang dihasilkan baik oleh tuan rumah maupun tim tamu.

Hasil Liga Spanyol Pekan 13 - Di Bawah Guyuran Hujan, Real Madrid Libas Eibar 4 Gol Tanpa Balas

Hasil Liga Inggris Pekan 12 - Jamie Vardy dan James Maddison Bawa Leicester Hempaskan Arsenal

Hasil Liga Italia - Menang 2-1 Lawan Verona, Inter Milan Kudeta Puncak Klasemen dari Juventus

Peluang berbahaya pertama dibuat oleh Mario Goetze, dribblenya sukses melewati dua bek Muenchen namun umpannya masih dapat dihalau dan menghasilkan tendangan pojok.

Serangan Dortmund pada awal babak pertama banyak bertumpu pada Jadon Sancho.

Muenchen mulai menemukan ritme permainan setelah 15 menit pertandingan berjalan.

Hasilnya mereka sukses mencetak gol melalui sundulan Robert Lewandowski, memanfaatkan umpan matang Benjamin Pavard di menit ke-17.

Gol tersebut memacu pemain Muenchen tampil semakin berani.

Beberapa kali Kingsley Coman dan Lewandowski berhail membuat serangan berbahaya ke gawang Dortmund, namun Matt Hummels masih sigap mencegah datangnya gol kedua Muenchen.

Pada menit ke-26, Coman gagal memanfaatkan bola liar di depan muka gawang Roman Burki.

Satu menit kemudian Muenchen kembali mendapat peluang matang, namun sayang sepakan Serge Gnabry masih dapat ditepis oleh Burki.

Lucien Favre terpaksa membuat pergantian pemain di babak pertama, Jadon Sancho ditarik keluar dan digantikan Raphael Guerrero pada menit ke-36.

Hingga berita ini turun, belum ada informasi lebih lanjut alasan mengapa Sancho ditarik keluar.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved