Liga 1 2019
Jadwal & Klasemen Liga 1 Terbaru Kamis (21/11) : Zona Degradasi Panas, Semen Padang vs Kalteng Putra
Zona Degradasi Panas, Semen Padang vs Kalteng Putra Hari Ini, Berikut Jadwal & Klasemen Liga 1 Terbaru Hari Ini Kamis (21/11)
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Rahmadhani
Jadwal & Klasemen Liga 1 Terbaru Hari Ini Kamis (21/11) Zona Degradasi Panas, Semen Padang vs Kalteng Putra
BANJARMASINPOST.CO.ID - Liga 1 2019 memasuki pekan 28 dimana Bali United masih nyaman di puncak Klasemen Liga 1 2019 Terbaru.
Namun persaingan di Zona Degradasi Liga 1 2019 kian ketat.
Hari ini Kamis (21/11) dijadwalkan hanya akan digelar satu pertandingan antara dua tim penghuni zona degradasi Liga 1 2019 Semen Padang FC vs Kalteng Putra.
Semen Padang masih sebagai juru kunci dengan koleksi 24 poin.
• Ditunjuk Gantikan Pochettino, Jose Mourinho Ditarget Loloskan Tottenham ke Liga Champions
• Jadwal Siaran Langsung Sepakbola SEA Games 2019, Live RCTI Timnas U-23 Indonesia vs Thailand
• Jadwal Liga Inggris Live TVRI & Mola TV: Man City vs Chelsea, Liverpool, MU, Arsenal! Debut Mourinho
Sedangkan Kalteng Putra ada setingkat di atasnya dengan koleksi 26 poin.
Kedua tim jelas membutuhkan poin untuk mendongkrak posisi mereka dari Zona Degradasi Liga 1 2019.
Laga Semen Padang FC vs Kalteng Putra dijadwalkan diisarkan lewat Live Streaming TV Online vidio.com dan Live Streaming Usee TV mulai pukul 19.00 WIB.
Apalagi setelah semalam Persela Lamongan menang dramatis 1-0 dari tamunya Perseru Badak Lampung FC.
Sementara Persela keluar dari Zona Degradasi Liga 1 2019 dengan koleksi 28 poin.
Hasil tersebut juga membuat Perseru Badak Lampung FC yang gantian mengisi zona degradasi dengan koleksi 27 poin.
* Bali United Makin Nyaman
Bali United masih berada di puncak klasemen Liga 1 2019 dengan poin 57.
Ya, Persipura Jayapura yang ada dio posisi kedua dengan 44 poin tampaknya makin sulit mengejar Bali United, setelah di laga tunda Liga 1 2019 Senin (18/11) kalah dari PSM Makassar.
Tidak tanggung, Persipura Jayapura kalah telak 4-0 dari PSM Makassar di Stadion Mattoanging Makassar.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/kalteng-putra-vs-persib-bandung-di-laga-liga-1-2019-pekan-26-jumat-1112019.jpg)