Selebrita
Tak Ada Verrell Bramasta! Natasha Wilona Bagikan Momen dengan Orang Tersayang, Febby Rastanty?
Tak Ada Verrell Bramasta! Natasha Wilona Bagikan Momen dengan Orang Tersayang, Febby Rastanty?
Netizen pun mempertanyakan Verrell Bramasta, sebab saat mereka menggeser album foto tak ada sosok anak Venna Melinda tersebut.
Natasha Wilona kebanyakan mengunggah foto bersama ibu, adik, dan teman-temannya.
Sedangkan sosok artis ada Caesar Hito dan Aditya Zoni.
Beberapa netizen juga memberikan pembelaan kepada Natasha Wilona karena ini bukti dia sudah move on dari Verrell.
Natasha Wilona sendiri sebelumnya mengungkapkan ia saat ini ingin menikmati kesendiriannya.
Dikutip TribunSolo.com dari Grid.ID yang bersumber YouTube ESGE ENTERTAIMENT pada Minggu (08/12/2019) Natasha Wilona mengatakan bahwa dirinya sedang fokus pada kariernya.
Ketika ditanya soal kapan menyusul Citra Kirana dan Rezky Adhitya, Natasha Wilona mengaku bahwa dirinya ingin menikmati masa-masa sendirinya dulu.
"Waduh nanyanya langsung nyusul, belomlah belom. Kalo kak Ciki kan sudah kenal lumayan lama dan sudah pa usianya," ujar Natasha.
"Kalo aku saat ini sedang menimati masa seperti ini dulu namanya masih muda juga,"
"Soalnya kan saat ini lagi sibuk dalam sinetron, YouTube, trus aku launching bisnis terbaru terus film aku mau tayang, jadi buat diri sendiri aja udah gaada waktu gitu buat me time apalagi buat pasangan, kasian partner aku nanti," tambah Natasha.
Artis cantik kelahiran 15 Desember 1998 itu mengaku belum memikirkan pernikahan.
Kolase foto Natasha Wilona dulu dan sekarang (INSTAGRAM/@ftheresia69 dan @natashawilona12)
Ketika ditanya berapa target usia menikah dirinya pun menjawab bahwa tidak ada target usia menikah asal menemukan yang pas dan cocok.
"Doain aja ya seketemunya yang tepat dan aku yakin, jadi aku ga pernah matok usia berapa nikah," jawab Natasha.