Berita Regional
Diduga Pencurian Mobil, Sopir Ayla Mengemudi Tanpa Kendali hingga Masuk Halaman Sekolah
Sebuah mobil yang dikemudikan tanpa kendali menabraki masyarakat di sekitar SMPN 22 Palembang, Sabtu (11/1/2020).
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALEMBANG - Sebuah mobil yang dikemudikan tanpa kendali menabraki masyarakat di sekitar SMPN 22 Palembang, Sabtu (11/1/2020).
Kejadian mengejutkan itu terjadi tepat di saat jam pulang sekolah yakni sekira pukul 10.30 siang.
Adi, pengemudi ojek online yang juga menjadi salah satu korban menuturkan, tidak tahu dari arah mana, mobil tersebut tiba-tiba datang dengan kecepatan penuh dan langsung masuk ke dalam lingkungan SMPN 22 Palembang.
"Padahal kondisi sedang ramai-ramainya. Kan lagi jam pulang sekolah," ujarnya pada Tribunsumsel.com.
• Gunakan Ilmu Hipnotis, Pria Ini Beraksi Bawa Kabur Motor, Korban Disugesti Injak Bunga Mawar
• Banggar DPRD Kalsel Usul Kenaikan Tunjangan Transportasi dan Perumahan Wakil Rakyat, Segini Nilainya
• Keterkejutan Food Vlogger Ini Saat Bayar di Restoran Syahrini, Istri Reino Barack Jualan Pete
Entah apa yang mendasarinya, mobil merah jenis Ayla bernomor polisi BG 1379 UB tersebut, begitu tak terkendali dan langsung menabrak benda apapun yang berada di depannya.
Seperti beberapa kendaraan dan pohon di sekitar sana menjadi rusak akibat ditabrak mobil tersebut.
"Motor saya saja sampai rusak-rusak," ujar Adi.
Adi berujar, mobil yang sudah masuk ke dalam lingkungan SMP N 22 itu, sempat dikepung oleh warga.
Namun pagar yang membatasi sekolah, langsung ditabrak oleh mobil tersebut dan langsung dengan cepat kabur meninggalkan lokasi.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
"Tapi setahu saya ada beberapa yang sedikit luka-luka pada saat berusaha menyelamatkan diri saat kejadian itu," ujarnya.
Adi berharap agar pengemudi mobil segera ditangkap dan bertanggung jawab atas apa yang telah dilakukannya.
"Iya, harus tanggung jawab. Soalnya motor itu adalah media saya untuk mencari nafkah," tegasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Breaking News: Sopir Ayla Merah Menggila Tabraki Warga dan Siswa di SMP 22, Diduga Pencurian Mobil
