Wabah Virus Corona
Hindari Virus Corona, Mahasiswa Asal Kotabaru Tinggalkan Huangshi China, Pindah ke Provinsi Lain
Mahasiswa Kedokteran di Hubei Polytechnic University, Huangshi China asal Kotabaru, Muhammad Kamaluddin Ikhsan kini juga sudah berpindah
Penulis: Man Hidayat | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Kondisi di Wuhan, Huangshi China masih belum aman dari serangan Virus Corona.
Namun, masih banyak WNI yang tertahan disana. Mereka umumnya mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan hingga bekerja di China.
Sementara Presiden Joko Widodo, sudah mengintruksikan jajarannya untuk melakukan evakuasi WNI. Namun, sayangnya belum diketahui kapan akan dimulai untuk pemulangan warga Indonesia dari China.
Mahasiswa Kedokteran di Hubei Polytechnic University, Huangshi China, asal Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, Muhammad Kamaluddin Ikhsan kini juga sudah berpindah ke daerah lain.
• Nasib Bayi Nikita Mirzani Pasca Sobat Billy Syahputra Dijemput Paksa Polisi, Putra Dipo Latief Rewel
• VIRAL Pedangdut Cantik Lepas Bra Saat Goyang di Panggung, Si Candoleng-doleng Nekat karena Disawer
• Pengusiran Aurel Hermansyah Oleh Ashanty Terungkap, Istri Anang Murka Anak Krisdayanti Lakukan Ini
• Maknyusnya Iga Kuah Nanas di Montana Hotel Banjarbaru, Sajian Khusus Februari 2020
Kini, dia berada di provinsi lain di China, sekaligus berlibur dan menghindari lokasi virus di Wuhan.
Terkait rencana pemulangan WNI itu, mahasiswa yang bernama Muhammad Kamaluddin Ikhsan, sudah mendengar. Namun, belum diketahuinya kapan akan direalisasikan pemerintahan Indonesia dan China.
"Kalau informasi pasti tentang evakuasi, saya kurang tahu kapan, mungkin akan dikonfirmasi langsung oleh Kemenkes dan Kemenlu. Sejauh ini saya belum dapat informasinya," kata Ikhsn kepada Banjarmasinpost.co.id, Jumat (31/1/2020) melalui pesan WhatsApp.
• Heboh Ayam ‘Ajaib’ Berkaki Empat di Bekasi, Dipercaya Bawa Keberuntungan, Ditawar Rp 1 Juta Ditolak
• Penyebab Kematian Lina Diungkap Polisi, Hasil Resmi Autopsi Istri Teddy & Ibu Rizky Febian, Sule?
• Candaan Vulgar Ari Lasso ke Ayah Kontestan Idol Dihujat, Teman Maia Estianty & Ahmad Dhani Ucap Ini
Meski begitu, dia terus berkoordinasi dengan mahasiswa lainnya yang masih berada di China. Terlebih lagi saat ini, dirinya mengembang jabatan sebagai Ketua Ranting Mahasiswa Huangshi.
"Mohon doanya saja, semoga baik-baik semuanya. Insya Allah, mungkin minggu-minggu ini, saya bakal coba cek tiket untuk balik ke Indonesia," katanya. (banjarmasinpost.co.id/man hidayat)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/m-kamaluddin-ikhsan-mahasiswa-kedokteran.jpg)