Serambi Mekkah

Cegah Penularan Covid-19, Pemkab Banjar Gandeng Pengrajin Produksi Masker Sasirangan

Menggandeng Dekranasda dan industri kecil menengah, Pemkab Banjar akan menyediakan masker secara massal untuk masyarakat, terutama para pekerja.

Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Eka Dinayanti
MC KOMINFO BANJAR UNTUK BPOST GROUP
Bupati Banjar menandatangani kerjasama produksi masker dengan IKM dan Dekranasda Banjar 

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Pemerintah Kabupaten Banjar melakukan kerjasama dengan Dekranasda Kabupaten Banjar dan Industri Kecil Menengah (IKM).

Kerjasama ini dalam upaya menyediakan masker secara massal untuk masyarakat.

Penandatangan kesepakatan kerjasama tersebut ditandatangani Bupati Banjar H Khalilurrahman dengan Ketua Dekranasda Kabupaten Banjar Hj Raudathul Wardiyah serta IKM Perajin kain sairangan Barakat Cangkal H Syahrani, Kamis kemarin, di Pendopo Mahligai Sultan Adam, Martapura.

Bupati Banjar H Khalilurrahman menyerahkan bantuan sembako dan masker kepada perwakilan masyarakat, Kamis (9/4) siang.

Bupati Banjar H Khalilurrahman menyerahkan bantuan sembako dan masker kepada

perwakilan masyarakat, Kamis (9/4) siang. (MC KOMINFO BANJAR UNTUK BPOST GROUP)

Kerjasama tersebut menindaklanjuti Surat Edaran Nomor 440/3/8/ KESRA tertanggal 6 April 2020 tentang imbauan penggunaan masker untuk pencegahan penularan corona virus diesease (Covid-19).
Edaran ini berisi pewajiban memakai masker bagi warga yang beraktivitas di luar rumah.

Bupati Banjar H Khalilurrahman menyambut baik dan bersyukur atas terlaksananya kesepakatan bersama tersebut.

“Kurangi aktivitas di luar rumah kecuali mendesak, gunakan masker apabila terpaksa harus beraktivitas di luar. Ini bagian ikhtiar kita guna mencegah penularan Covid-19," ucapnya.

Orang nomor satu di Bumi Barakat yang akrab disapa Guru Khalil berharap penandatanganan kesepakatan bersama tersebut menjadi saalah satu solusi dalam mengurangi penyebaran dan memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten Banjar.

"Semoga juga bisa menjadi langkah positif dalam membangkitkan perekonomian masyarakat industri kecil menengah dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini," tandasnya.

Seusai penandatanganan Guru Khalil didampingi Ketua Dekranasda menyerahkan masker dan bantuan sembako kepada sepuluh orang perwakilan masyarakat.

Mereka yakni tukang gerobak dorong, tukang becak, petugas kebersihan, penjual sembako, PNS, penjual IKM Argo, sopir taksi, tukang parkir, penjual kembang, dan pedagang makanan/minuman.

Kemudian dilanjutkan pembagian tahap pertama sebanyak 1.500 lembar masker di Pasar Bauntung Batuah, Martapura dan di Pasar Ahad Kertak Hanyar oleh Ketua Dekranasda Kabupaten Banjar Hj Raudathul Wardiyah.

Turut mendampingi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Banjar, I Gusti Made Suryawati beserta rombongan. (AOL)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved