Pengumuman Kelulusan SMA Sederajat

Siswanya Ada yang dari Pegunungan Meratus, SMAN 9 Barabai Mengumumkan Kelulusan Seperti ini

Sekitar 25 persen siswa SMAN 9 Barabai berasa; dari Pegunungan Meratus yang sulit sinyal.

Editor: Eka Dinayanti
ist/polres banjarbaru
Siswa SMK Banjarmasin konvoi kelulusan di tilang di Polres Banjarbaru. 

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - SMAN 9 Barabai di Desa Batu Tangga Kecamatan Batang Alai Timur Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) melakukan pengumuman secara estafet.

Kepala sekolah, Alnasrullah, menjelaskan pengumuman dilakukan melalui grup WhatsApp guru.

Selanjutnya guru mengumumkan melalui grup kelas.

Ini karena tidak semua dari 64 siswa kelas XII berasal dari daerah sekitar.

Hari ini Kelulusan SMA Sederajat Diumumkan via Online, Siswa Diminta Tetap di Rumah

Warganet Mengeluh Tarif Listrik 900 VA Naik, PT PLN: Tidak Naik Disemua Golongan

Jenazah Guru Zuhdi Diterbangkan ke Banjarmasin Hari Ini, Tamliha: Mari Bersama Doakan Beliau

Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Segera Normal Kembali, Ini Penjelasan Sheikh Abdul Rahman Al-Sudais

Sekitar 25 persen dari mereka dari Pegunungan Meratus yang sulit sinyal.

Nanti wali kelas yang akan memberitahukan kepada mereka.

Selain itu pengumuman akan ditempel di asrama siswa dari Meratus.

Sebelum mengumumkan kelulusan, Alnasrullah mengaku menggelar rapat tatap muka dengan guru kelas XII.

Rapat secara online tidak dilakukan karena kerap leletnya jaringan seluler.

“Karena jumlah dewan guru kelas XII tidak banyak saya rasa tak masalah. Kami juga memperhatikan jarak,” bebernya.

Mengenai angka kelulusan, Alnasrullah yakin target tercapai.

“Jika melihat hasil Ujian Sekolah Berbasis Komputer, kami optimistis bisa lulus semua,” ujarnya.

Hal serupa disampaikan Kepala MAN 1 HST, Tri Djoko Waluyo.

Dia mengatakan ada 251 siswa yang bakal menerima pengumuman kelulusan.

Tri bahkan mengatakan ada sejumlah siswanya yang sudah diterima di perguruan tinggi negeri melalui jalur undangan.

Sebanyak 18 siswa sudah masuk universitas negeri, 17 siswa masuk perguruan tinggi Islam dan 14 orang diterima di Poliban. (edisi cetak)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved