Liga Jerman
Live Mola TV! Live Streaming Dortmund vs Schalke di Supesoccer TV Bundesliga Jerman Malam Ini
Link Live Streaming Mola TV Borussia Dortmund vs FC SChalke 04 di Pekan 26 Bundesliga atau Liga Jerman dapat diakses malam ini.
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Rahmadhani
EDITOR : Rahmadhani
BANJARMASINPOST.CO.ID - Live Streaming Mola TV menyajikan laga pembuka Bundesliga (Liga Jerman) pascapenundaan akibat pandemi Covid-19, antara Borussia Dortmund melawan FC Schalke 04.
Live Streaming TV Online Mola TV laga Borussia Dortmund vs Schalke 04 di ajang Bundesliga Sabtu (16/5/2020) malam ini dimulai pukul 20.30 WIB.
Live Streaming Bundesliga Jerman antara Borussia Dortmund melawan Schalke 04 hanya dapat diakses di Supersoccer TV via Mola Polytron Matrix dan Mola Polytron streaming, tidak bisa melalui website Mola.tv ataupun Aplikasi Mola.
• Live Mola TV! Jadwal Liga Jerman, Dortmund vs Schalke, Union Berlin vs Muenchen Mulai Besok
Liga Jerman atau Bundesliga Pekan 26 menyajikan laga-laga seru, di antaranya Borussia Dortmund vs FC Schalke 04 dan FC Union Berlin vs Bayern Muenchen.
Bundesliga menjadi liga top Eropa pertama yang kembali memulai kompetisi setelah sempat dihentikan lantaran pandemi virus corona atau Covid-19 pada Maret lalu.
Laga big match bertajuk revierderby antara Borussia Dortmund dan Schalke 04 langsung tersaji di Signal Iduna Park pada Sabtu (16/5/2020).
Sementara itu, pemuncak klasemen sementara Bayern Muenchen akan melawat ke markas Union Berlin pada Minggu (17/5/2020).
Kemenangan menjadi harga mati bagi Dortmund guna memangkas jarak dengan Bayern Muenchen selaku pemimpin klasemen.
Sebelum Bundesliga ditangguhkan, Jadon Sancho dkk menempati peringkat kedua tabel dengan koleksi 51 poin.
Mereka tertinggal empat angka dari Muenchen.
Namun, misi itu mendapat halangan berat. Dua gelandang jangkarnya, Axel Witsel dan Emre Can, mengalami cedera.
Kondisi ini bisa jadi bakal memaksa Lucien Favre selaku pelatih, menjadikan Mahmoud Dahoud atau Thomas Delaney sebagai opsi di lini tengah. Begitu juga dengan Tobias Raschl, yang berpeluang mendapatkan kesempatan debutnya di musim ini.
Sementara itu, Schalke bertengger di posisi keenam atau batas akhir zona Eropa.
Skuad asuhan David Wagner unggul hanya satu poin atas Wolsburg yang menduduki tangga ketujuh klasemen.
