Selebrita
Disc Jockey Brazil Brian Cohen Bereaksi, Ucap Ini Soal Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian
Heboh Pertunangan Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian, membuat Disc Jockey asal Brazil, Brian Cohen juga bereaksi begini.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Nia Kurniawan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pertunangan Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian mampu menghebohkan jagat sosial media sejak Selasa (14/7/2020) malam.
Belakangan terungkap kalau pertunangan Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina tersebut hanya bagian dari projek film yang akan memasangkan keduanya.
Seperti diketahui, Prilly Latuconsina mendadak pamer cincin dan pose mirip pernikahan bareng reza Rahadian di Instagram, ungkap jodoh rahasia Tuhan serta taaruf.
Viral di Instagram, foto Prilly Latuconsina yang berpose layaknya pengantin bersama aktor Reza Rahadian.
• Perlakuan Marshanda Pada Istri Ben Kasyafani Disorot, Nesyana Ayu Nabila Dipanggil Mama Ines
• Sunan Kalijaga Tolak Arah Taaruf, Pacar Bule Salmafina Akan Diuji Gegara Trauma Masa Lalu
• Ukuran Kepala Bayi Vanessa Angel Disebut, Dokter Juga Ungkap Kondisi Istri Bibi Ardiansyah
Tak cuma itu, Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian juga berani pamer cincin di jari manis mereka.
Bahkan dalam caption foto unggahannya, Prilly Latuconsina menyinggung soal jodoh rahasia Tuhan serta taaruf.
Lantas benarkah Prilly Latuconsina menikah dengan Reza Rahadian ?
Potret tersebut dibagikan Prilly melalui akun Instagram, pada Selasa (14/7/2020).
Pada postingan itu, ada dua foto kebersamaan mereka yang sedang tersenyum lebar.
Reza Rahadian terlihat tampan mengenakan setelan jas dan peci hitam.
Sementara itu, Prilly Latuconsina terlihat cantik berpose menggandeng tangan Reza Rahadian.
Kedua bintang film terkenal itu memamerkan cincin yang ada di jari manisnya.
Pada keterangan fotonya, Prilly Latuconsina pun menulis soal jodoh dan tagar taaruf.
"Tidak pernah menyangka sebelumnya akan secepat ini,
Tidak pernah menyangka juga dialah yang akan mengucap janji dan memasangkan cincin di jari manisku.
Semua sangat tiba-tiba. Jodoh memang rahasia tuhan. Bismillah #Taaruf."
