Selebrita
Baim Wong Tanggapi Rasa Takut Ibu Gilang Ramadhan, Suami Paula Beri Nasihat Menyentuh
Baim Wong tersentuh mendengar cerita Gilang Ramadhan (13). Namun Ibu Gilang ucap rasa takut, Suami paula langsung bereaksi beri nasihat.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Baim Wong langsung tersentuh mendengar cerita Gilang Ramadhan (13).
Ya, bocah yang ditemui Suami Paula Verhoeven itu adalah bocah penjual minuman es dan spageti di area Fotunen Graha Raya, Kota Tangerang.
Nah, kisah Gilang membuat suami Paula Verhoeven itu ingin membantu mewujudkan cita-citanya.
Memang Gilang mengidolakan Baim Wong, lalu bercita-cita untuk menjadi seorang artis agar bisa membantu orang-orang yang kesusahan.
• Doa Luna Maya untuk Sepupu Ariel NOAH, Singgung Kesendirian Diucapan Ulang Tahun ke Iwet Ramadhan
• Potret Syahrini Dibalut Busana Senada Bungkus Mi Instan, Kocaknya Istri Reino Barack, Ini 6 Fotonya
• Penampakan Istana Rp 79 Miliar Ruben Onsu, Bandingkan Rumah Ayah Kandung Betrand Peto di NTT
Kabar gembiranya, Baim Wong lalu memberinya pekerjaan serta menyekolahkannya lagi.
"Mau sekolah lagi?" tanya Baim.
"Mau banget," jawab Gilang malu-malu.
"Mau kerja?"
"Kerja apaan?"
"Mau kerja sama om Baim, jadi artis?" tanya Baim seraya mengelus-elus kepala Gilang.
Sesekali Baim berlihat mengusap air matanya dengan kaus yang ia kenakan.
"Mau nggak?" tanya Baim lagi.
"Mau..," jawab Gilang lirih.
Baim berpesan, jika punya punya cita-cita maka harus dikejar, apalagi keinginan Gilang begitu mulia.
Gilang ingin menjadi orang sukses agar bisa membantu kedua orang tua dan orang-orang di sekitarnya.
Mereka lalu berpelukan.
Tak tanggung-tanggung, Baim juga menawarkan rumah kontrakan untuk Gilang dan keluarganya.
Baim ingin tempat tinggal keluarga Gilang nantinya dekat sekolah.
Melihat semangat Gilang, Baim berjanji akan segera mewujudkan mimpinya.
Baim berjanji akan mengorbitkan Gilang menjadi seorang artis.
"Nanti dicariin (kerja), sekolahnya deket situ."
"Beneran kerja ya tapi, nanti masuk TV terus, nanti ibu suruh liat TV ya," canda Baim.
Gilang tersenyum malu.
"Kapan bisa mulai kerja?" tanya Baim.
"Terserah Om aja," jawab Gilang.
Baim lalu meminta izin untuk melihat isi rumah Gilang.
Rencananya Baim akan membenahi bakal rumah kontrakan Gilang sebelum ditempati.
"Kalo kerja itu ada gaji pertama," ujar Baim seraya merogoh kantong celananya.
"Lah kan belum mulai," jawab Gilang polos.
Baim lalu menyerahkan uang tersebut pada Gilang dan memintanya untuk memberikan ke sang ibu.
Gilang lalu memeluk ibunya sambil menangis bahagia.
Kepada Baim, Piah, ibu Gilang mengungkapkan kekhawatirannya.
Piah sebenarnya takut dengan komentar orang-orang tentang bantuan yang diberikan Baim untuk keluarganya, terutama Gilang.
"Saya sebenernya takut sama omongan orang. Orang mikirnya dikira saya jahat sama anak," cerita Piah sambil menangis.
"Orang liat saya seolah-olah kayak kesel, benci," lanjutnya.
Baim mencoba menguatkan Piah dan berpesan untuk tidak mendengarkan omongan orang.
"Jangan pernah mikirin apa kata orang, apa yang kita lakuin udah bener ya lakuin aja."
"Capek nanti pikirannya, nanti lama-lama energinya turun malah jadi sakit," pesan Baim.
Ayah Kiano Tiger Wong pun mengaku takut
YouTuber Baim Wong memposting ceramah Ustadz Abdul Somad soal sedekah yang jadi konten Youtube. Ayah Kiano Tiger Wong pun mengaku takut.
Dalam postingan suami Paula Verhoeven itu, video ceramah Ustadz Abdul Somad yang menjelaskan tentang hukum bagi para YouTuber yang menjadikan sedekah sebagai kontennya.
Dalam video itu, UAS mengatakan hukum dasar muamalah dalam Islam berbeda dengan hukum dasar ibadah.
Kala itu, ada yang menanyakan soal bersedekah menjadi konten seperti yang dilakukan Baim Wong di Youtube.
"Hukum dasar muamalah dalam interaksi sosial dalam Islam boleh, mubah. Segala aktivitas kita ini hukum asalnya mubah. Kapan akan menjadi haram? Ketika ada unsur yang akan menjatuhkan dia kepada haram," ujar UAS seperti dikutip dari akun Instagram @baimwong, Rabu (22/7/2020).
UAS melanjutkan, sesuatu yang dimaksud dengan haram yaitu ada unsur tipu di dalamnya. Apabila ada unsur tersebut, maka bisa jadi konten yang dilakukan oleh YouTuber dapat merugikan sebagian pihak.
Namun, jika tidak ada unsur penipuan, maka hal tersebut dapat menjadi motivasi bagi umat.
"Tapi kalau ada YouTuber yang isinya baik, lalu kemudian hasilnya membantu orang susah kemudian tidak ada unsur tipu, tidak ada unsur menganiaya orang lain di dalamnya, ada unsur tolong menolong dalam kebaikan dan ketakwaan (maka dibolehkan)," tuturnya.
Mendengar pernyataan UAS, Baim Wong masih merasa takut dengan tentang apa yang dilakukannya.
Sebab ia sendiri belum merasa yakin, kontennya tersebut benar atau tidak.
"Insya Allah semua kembali pada Allah. Sebenarnya sekarang pun saya masih takut, apa yang saya lakukan itu. Apakah sudah benar atau belum, tetapi lebih baik saya memiliki perasaan takut ini daripada merasa diri saya sudah benar," kata Baim di unggahan videonya tersebut.
(Banjarmasinpost/Tribunnews.com/Bunga)
Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Baim Wong Wujudkan Cita-cita Gilang Jadi Artis, Ibunya Khawatirkan Hal Ini.
