Berita Batola

VIDEO PMI Barito Kuala Serahkan Bantuan Sarana Cuci Tangan ke Masjid-masjid

Bantuan berupa sarana cuci tangan lengkap, terdiri dari tandon air, sabun cair dan hand spray akan didistribusikan ke tiga masjid

Penulis: Muhammad Tabri | Editor: Eka Dinayanti

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Menjelang Hari Raya Idul Adha yang tinggal beberapa hari lagi, PMI Kabupaten Baritokuala menyerahkan sejumlah bantuan ke beberapa masjid dan warga di Kabupaten Baritokuala, Selasa (28/07/2020).

Bantuan berupa sarana cuci tangan lengkap, terdiri dari tandon air, sabun cair dan hand spray akan didistribusikan ke tiga masjid yang ada di Kota Marabahan.

Di antaranya Masjid Al Istiqamah, Masjid Al Anwar dan Masjid Attaqwa.

Selain itu, sebanyak 3500 paket PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat), yang berisi masker dan sabun cuci tangan juga dibagikan kepada masyarakat.

VIDEO Budidaya Madu Kelulut di Kawasan Jalan Pramuka Banjarmasin

VIDEO Warga Teluk Sampit Kabupaten Kotim Bakar Sabut Kelapa karena Alasan Ini

VIDEO Objek Wisata Tahura Mandiangin dan Bukit Batu Masih Tutup Untuk Wisatawan

Penyerahan bantuan langsung dilakukan oleh H Rahmadian Noor, Ketua PMI Baritokuala di halaman Masjid Al Istiqamah, Jalan Jendral Sudirman, kecamatan Marabahan.

"Penyerahan bantuan sarana cuci tangan ini merupakan peran serta dalam membantu pemerintah guna mendisiplinkan masyarakat dalam memerangi covid- 19," terangnya.

Rahmadi pun berharap, berkenaan dengan dekatnya perayaan Idul Adha, semoga fasilitas ini bisa lebih mempermudah masyarakat untuk menunaikan ibadah di masjid, termasuk pelaksanaan Salat Idul Adha.

Terkait bantuan sarana cuci tangan ini, Zulkipli Yadi Noor, Ketua Pengurus Masjid Al Istiqamah, mengucapkan terima kasih dan dengan senang hati akan memanfaatkannya sebagai penunjang jemaah yang beribadah ke masjid.

Ia pun mengungkapkan semenjak pemerintah memperbolehkan kembali peribadatan di masjid-masjid, pihaknya turut mengikuti dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang dianjurkan.

"Untuk jemaah yang datang, kita minta membawa sajadah masing-masing, mencuci tangan dan menjaga jarak pastinya," papar Zulkipli.

(Banjarmasinpost.co.id/MuhammadTabri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved