Liga Champions

Hasil Drawing Liga Champions Didapat Pekan Ini Live UEFA TV, Barcelona & Munchen Bisa Satu Grup

Hasil undian atau drawing pembagian grup Liga Champions 2020/2021 akan digelar Kamis (1/10/2020) 22.00 WIB.

Editor: Rahmadhani
AFP/MANU FERNANDEZ
Reaksi kapten Barcelona, Lionel Messi, setelah Bayern Muenchen mencetak gol kedua laga perempat final Liga Champions kontra Bayern Muenchen di Estadio Da Luz, Lisbon, pada Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB. Hasil drawing Liga Champions musim 2020/2021 memungkinkan Barcelona dan Bayern Muenchen berada satu grup. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil undian atau drawing Liga Champions 2020/2021 akan digelar Kamis (1/10/2020) 22.00 WIB.

Disiarkan lewat Live Streaming UEFA TV, drawing Liga Champions musim ini memungkinkan Barcelona dan Bayern Muenchen berada satu grup.

Undian atau drawing pembagian grup Liga Champions 2020/2021 ini akan berlangsung di RTS studios, Geneva Swiss,

Seperti diketahui pada perempatfinal Liga Champions musim lalu, Barcelona dibantai Bayern Munchen dengan skor mencolok 8-2.

Ronaldo vs Messi! Hasil Lengkap Drawing Liga Champions, PSG vs Man United, Barcelona vs Juventus

LIVE Hasil Drawing Liga Champions TV Online UEFA TV, Liverpool, Barcelona, Milan & Juventus 1 Grup?

Munchen sendiri akhirnya keluar sebagai juara dunia.

Barcelona dan Bayern Muenchen sendiri kini berada di pot yang berbeda.

Bayern Munchen di Pot A sementara Barcelona di Pot B.

Secara keseluruhan 32 tim terbaik Eropa akan menentukan pesaing mereka di ajang Liga Champions musim depan.

Sejauh ini, baru 26 tim yang memastikan lolos ke Liga Champions, 6 lainnya masih melalui babak kualifikasi.

Para pemain Bayern Muenchen mengangkat trofi Liga Champions 2019-2020.
Para pemain Bayern Muenchen mengangkat trofi Liga Champions 2019-2020. (Miguel A. Lopes / POOL / AFP)

32 tim tersebut telah dibagi ke dalam 4 pot berbeda berdasarkan pencapaian mereka di kancah domestik musim lalu, ditambah koefisian liga yang telah ditentukan oleh UEFA.

4 negara musim ini, mengirimkan masing-masing 4 tim untuk Liga Champions musim ini.

Keempat Negara tersebut adalah Spanyol, Inggris, Italia, dan juga Jerman.

Inggris mengirim 4 tim yakni, Manchester United, Manchester City, Chelsea dan Liverpool.

Setelahnya, ada Liga Spanyol yang diwakili oleh Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid dan juga juara Liga Eropa, Sevilla.

Italia juga mengirimkan 4 tim, sang juara Liga Italia, Juventus, Inter Milan, SS Lazio dan kuda hitam musim lalu, Atalanta.

Liga Jerman musim ini berkesempatan mengirimkan 4 wakilnya di ajang Liga Champions, mereka adalah Bayern Munchen, Borussia Dortmund, RB Leipzig dan Borussia Monchengladbach.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved