Liga 1 2020
Jadwal Liga 1 2020 Kembali Ditunda, Bos Madura United : 'Hentikan Saja, Itu Lebih Baik'
Mengenai keputusan PSSI , Presiden Madura United, Achsanul Qosasi berharap dari pada ditunda lebih baik Liga 1 2020 dihentikan.
Editor:
Rahmadhani
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Presiden Madura United, Achsanul Qosasih, saat bersama Rahmad Darmawan seusai laga Persija Jakarta kontra Madura United di SUGBK.
Itu disebabkan karena memang Achsanul sejak awal kurang setuju kompetisi dilanjutkan.
Tetapi seiring berjalannya waktu, ia pun menerima keputusan tersebut dan memanggil seluruh pemain Madura United untuk berkumpul mempersiapkan diri menyambut kelanjutan Liga 1.
Namun akhirnya kini kembali harus ditunda, Achsanul pun berujar mending Liga 1 2020 dihentikan.
"Saat kami menolak, diminta untuk menerima, saat kami bersiap diminta untuk berhenti," tegas Achsanul.
"Sudah, hentikan saja niat untuk memulai, hentikan saja, itu lebih baik," ujarnya.
Artikel ini sudah tayang di Bolasport dengan judul Kecewa Liga 1 2020 Ditunda, Presiden Madura United: Hentikan Saja!
