Selebrita

Kelakuan Nathalie Holscher yang buat Sule Kesal Terungkap, Ayah Rizky Febian Merasa Diabaikan

Satu kelakuan dari Nathalie Holscher terungkap, dibeberkan Sule pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Ayah Rizky Febian Kesal.

Editor: Nia Kurniawan
Youtube/SULE Channel
Mantan Disc Jockey (DJ) Nathalie Holscher bersama komedian Sule, dalam tayangan Youtube SULE Chanel.Satu kelakuan dari Nathalie Holscher terungkap, dibeberkan Sule pada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Ayah Rizky Febian Kesal. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hubungan Sule dan Nathalie Holscher semakin serius. Namun, terungkap sikap asli yang membuat Ayah Rizky Febian itu sampai kesal, bahkan jadi ngomong sendiri.

Ya, Komedian Sule membongkar hal yang membuatnya kesal dari kekasihnya, Nathalie Holscher.

Duda empat anak itu dikabarkan bakal sesegera mungkin mempersunting mantan disc jockey (DJ) tersebut.

Mulanya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mencecar sejumlah pertanyaan terkait kemesraan keduanya.

Bukti Galau Jessica Iskandar Pasca Gagal dari Richard Kyle, Ibu El Barack Singgung Perselingkuhan

Nikita Mirzani Minta Pria Ini Nyinyiri Syahrini, Bulu Mata Hingga Barang Istri Reino Barack Disebut

Disinggung Peluang Verrell Bramasta dan Natasha Wilona Balikan, Ini Reaksi Fero Walandouw

Raffi Ahmad penasaran siapa di antara keduanya yang mudah bad mood.

Ternyata, Sule dan Nathalie mengaku bahwa masing-masing sangat mudah kesal.

Raffi Ahmad pun lantas menanyakan alasannya.

"Kamu paling bete kalau Kang Sule ngapain?" tanya Raffi pada Nathalie.

Diungkapkan Sule kepada pasangan presenter Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di kanal YouTube Rumah Seleb MNCTV, dikutip Banjarmasinpost.co.id, Selasa (6/10/2020).

Terungkap, Nathalie Holscher kesal ketika Sule terlalu sibuk dengan gawainya.

Hal itu ternyata tak jauh berbeda dengan Nagita Slavina yang kerap kesal lantaran Raffi Ahmad juga demikian.

"Main handphone," jawab Nathalie.

"Hih sama," sahut Nagita Slavina.

"Kan aku kerja," timpal Raffi Ahmad.

Ayah Rafathar kemudian menanyakan alasan yang kerap membuat kesal Sule.

Tak berbeda, Sule juga geram bila Nathalie sibuk dengan gawainya.

"Ya udah handphone-nya buang lah," jawab Raffi Ahmad.

Selain itu, Sule juga curhat bahwa dirinya kerap kesal bila dirinya diabaikan.

Tak jarang, Nathalie kerap mengabaikan dirinya bila ada masalah.

Sikap Nathalie kembali manis setelah Sule ikut kesal.

Penampilan Putri Mayangsari Usai Dirias Bennu Sorumba, Suara Khirani Curi Perhatian

Bunyi Sentilan Baim Wong Bagi Para Pemimpin, Suami Paula Posting Foto Kiano dan Singgung Dosa

"Sama kalau ada sesuatu yang salah, dia tuh langsung diam gitu," kata Sule.

"Jadi gue ngomong sendiri, 'Aduh lapar nih' enggak disahutin," curhat Sule.

"Digas aja mobil, baru dia 'Udah dong udah'," sambungnya.

Sontak hal tersebut membuat Nagita Slavina, dan Raffi Ahmad heboh.

Ayah Rizky Febian itu kemudian berkelakar bahwa dirinya adalah contoh orang tua yang 'bucin'.

"Nih yang belum tahu orangtua bucin, gua," pungkasnya berkelakar.

Pernikahan Sule dan Nathalie Holscher

Komedian Sule dan pasangannya, Nathalie Holscher ternyata punya jawaban berbeda tentang keseriusan hubungannya.

Diketahui, Sule dan Nathalie Holscher semakin serius dan bakal segera melangkah ke jenjang pernikahan.

Nathalie Holscher yang kini telah mualaf dan berhijrah bahkan sudah dikenalkan pada seluruh keluarga Sule.

Namun, tentang kapan merekan bakal melangksungkan pernikahan keduanya masih belum membeberkan.

Melalui tayangan di kanal YouTube Sunah Official, Rabu (30/9/2020), Sule dan Nathalie justru memberikan jawaban berbeda saat diminta memilih tahun depan atau bulan depan.

"Bulan depan atau tahun depan, coba dijabarin," tanya seorang tim.

"Kamu dulu, kenapa bulan depan?" imbuh Sule menimpali.

Dalam konteks hubungannya, Nathalie mengaku ingin bulan depan segera melangkah ke jenjang serius, yang bisa diartikan menikah.

Mantan DJ berdarah Indonesia-Jerman itu mengungkap ingin sesegera mungkin lantaran enggan berlama-lama pacaran.

"Kalau aku dipercintaan ya, penginnya ya bulan depan, karena pengin cepet-cepet aja," ungkap Nathalie.

Hati Nia Ramadhani Sakit Gegara Komentar Jahat, Kakak kandung Ardi Bakrie Ingatkan Ini

Betrand Peto Bereaksi Gegara Permintaan Aneh Mpok Alpa OVJ, Ruben Onsu : Biarin Aja Nyo

"Karena kalau udah pacar-pacaran maleslah, cinta-cinta monyet gitu."

"Gue males cinta-cinta monyet gitu, jadi langsung ke jenjang yang lebih serius," sambungnya.

Dalam hal yang sama, Sule memberikan jawaban berbeda.

Duda empat anak itu justru memilih tahun depan.

Ayah Rizky Febian itu tampaknya masih ingin memiliki waktu untuk bisa mempersiapkan segala sesuatunya lebih matang.

"Tahun depan, karena sesuatu hal itu harus dipikirkan dengan matang, dipersiapkan dengan matang," tutur Sule.

"Apapun matang, chemistry juga matang, keromantisan juga matang," jelasnya.

"Dalam hal pekerjaan juga tahun depan kita punya program baru, punya episode baru dan lain-lain," tegas pelawak 42 tahun tersebut.

Mendengar jawaban yang berbeda, seorang tim dari balik kamera memberikan celetukannya.

Meski jawaban keduanya lain, namun hal itu tidak akan jauh berbeda lantaran sebentar lagi sudah tahun depan.

Kondisi Mata Ariel NOAH yang Membuat Luna Maya Beri Nasihat Tulus, Kebiasaan Ayah Alleia Diungkit

Kondisi Mata Rizky Billar Kini yang Sempat Mengeluarkan Cairan, Lesti Kejora Khawatir : Bengkak

(TribunWow.com/Rilo)

Editor: Nia Kurniawan
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Sule Bongkar Sikap Nathalie Holscher yang Buatnya Kesal: Jadi Gue Ngomong Sendiri, Enggak Disahutin.

Sumber: TribunWow.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved