Selebrita
Nikita Willy dan Indra Priawan Batal Menikah di Oktober, Ibunda Sebut Vendor Sudah Siap
Pernikahan aktris Nikita Willy dan kekasihnya Indra Priawan ditunda. Tapi Ibunda Nikita Willy sebut tak ada kerugian yang dialami
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pernikahan aktris Nikita Willy dan kekasihnya Indra Priawan yang sedianya digelar 11 Oktober 2020, batal.
Hari bahagia keduanya harus ditunda lantaran sejumlah alasan. Salah satunya lantaran pemberlakukan perpanjangan PSBB di Jakarta.
Hal tersebut berdampak pada lokasi tempat acara pernikahan tidak bisa digunakan.
Padahal, vendor yang menangani pernikahan Nikita dan Indra sudah siap semua.
• Tolak Ivan Gunawan Hingga Didi Riyadi, Alasan Ayu Ting Ting Pilih Adit Jadi Ayah Bilqis Diungkap
• Perlakuan Gading Marten Pada Gisel Meski Telah Cerai dan Miliki Pacar, Ayah Gempi Siap Pasang Badan
Menurut rencana awal, Nikita Willy dan Indra akan menggerlar pernikahan di Hotel Four Season, Jakarta.
Sementara itu, acara pernikahan pun telah dijadwalkan akan digelar pada 11 Oktober 2020.
Terkait dengan penundaan pernikahan putrinya, ibunda Nikita Willy, Yora Febrine pun angkat bicara.
Yora menyebut, keluarga tidak mau mengambil risiko jika tetap menggelar acara pernikahan.
"Ya kan Hotel ditutup karena PSBB. Jadi pernikahan ditunda," ucap Yora dikutip dari WartaKotalive.com, Minggu (11/10/2020).
Yora menyebut, persiapan pernikahan Nikita dan Indra sudah siap semua.
"Vendor sudah siap semua. Tapi karena hotel tutup mau gimana?" tambahnya.
Meskipun harus ditunda, semua vendor mengaku tidak keberatan jika pernikahan harus diundur.
Yora juga menyebut tidak ada kerugian dalam penundaan acara pernikahan Nikita dan Indra ini.
"Tidak ada kerugian, semua vendor menerima penundaan ini,"
Sementara itu, kepada media, Yora juga berkata bahwa ia dan keluarga tidak akan membuat acara pernikahan di luar Jakarta.
