Liga Inggris
Skor Newcastle vs Man Utd diprediksi Imbang, Misi Bangkit Solskjaer di Liga Inggris
Liga Inggris, Link Live Newcastle vs Manchester United akan berlangsung di St. James Park, mulai pukul 02.00 WIB Live Mola TV. Solskjaer bangkit.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Jelang pertandingan Man Utd tandang melawan Newcastle, rasa tertekan dirasakan Ole Gunnar Solskjaer sebagai sang manajer.
Kursi kepelatihan Manchester United yang diduduki Ole Gunnar Solskjaer sedang dalam tekanan besar.
Ya, Liga Inggris telah memasuki pekan kelima yang akan menyajikan pertandingan Newcastle United vs Manchester United, pada Minggu (18/10/2020) dini hari.
Jangan lewatkan, Duel seru Newcastle vs Manchester United akan berlangsung di St. James Park, mulai pukul 02.00 WIB Live Mola TV.
Baca juga: KLASEMEN Liga Inggris, Liverpool & Man City dibayangi Arsenal, Lescott : Faktor Mikel Arteta
Baca juga: Everton vs Liverpool, Duel Trio Firmansah & Trisula James Rodriguez Cs di Liga Inggris
Baca juga: LINK Live Streaming Newcastle vs Manchester United, Faktor Man Utd Loyo di Awal Liga Inggris
Baca juga: Link Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Arsenal di Mola TV, Rekor Buruk The Gunners
Kualitas bermain Manchester United alami penurunan performa, ini jadi tekanan besar yang datang pada awal musim 2020/2021.
Penurunan kualiatas ini ditunjukan klub berjuluk Setan Merah dengan baru meraih 3 poin dalam hasil tiga pertandingan yang sudah dilakoni.
Pada tiga pertandingan awal Liga Inggris, Setan Merah hanya mampu memenangkan satu pertandingan dan sisanya berakhir kekalahan.
Ditambah lagi pada kekalahan terakhir, Setan Merah secara mengejutkan dipermalukan tim tamu Tottenham Hotspur dengan skor 1-6.
Kekalahan besar ini pun bakal menjadi alarm bagi Solskjaer untuk segera membawa pasukannya kembali bangkit apabila tidak ingin kehilangan jabatannya.
“Tentu saja, kami tahu kami memulai musim dengan buruk dan pertandingan itu berakhir dengan sangat buruk," kata Ole Gunnar Solskjaer kepada MUTV.
Solskjaer pun mencoba berdalih kekalahan besar yang diterima MU pekan lalu karena kalah jumlah pemain.
Sebagaimana diketahui, MU harus bermain dengan 10 pemain sejak babak pertama lantaran Anthony Martial mendapat kartu merah dari pengadil lapangan.
Anthony Martial mendapat kartu merah dari wasit akibat saling dorong dengan gelandang Tottenham Hotspur, Eric Lamela.
Akibat dari kartu merah ini, Anthony Martial dipastikan absen membela Manchester United dalam lawatannya ke markas The Magpies (julukan -Newcastle).
"Kami memulainya [itu] dengan baik tetapi setelah pengusiran, dengan sepuluh orang kami tidak dapat bertahan atau kembali untuk mendapatkan hasil."
