Berita Banjarbaru
BLK Disnakertrans Kalsel Tak Terima Siswa Baru karena Pandemi Covid-19
Anjuran protokol kesehatan yang telah ditetapkan ditaati BLK Disnakertrans Kalsel, termasuk merekrut peserta pelatihan.
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Alpri Widianjono
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Selatan belum berencana buka pendaftaran calon siswa baru.
Hal itu dikatakan BLK Disnakertrans Kalsel, Suhirman, Senin (19/10/2020), tentang tidak ada kelas atau siswa baru dikarenakan Pandemi Covid-19.
"Namun, kegiatan masih tetap berjalan, sesuai arahan dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Maka, anjuran protokol kesehatan yang telah ditetapkan, kami taati. Termasuk pembatasan jumlah," kata dia.
Sehingga, sambung Suhirman, untuk penerimaan calon siswa baru yang akan dilatih masih belum memiliki rencana untuk melakukan perekrutan di tahun ini.
Baca juga: Sudah 8 Program Kejuruan Dituntaskan BLK Disnakertran Kalsel pada 2020
Baca juga: Atasi Kelangkaaan, Siswa Pelatihan BLK Kalsel Hasilkan Ribuan Masker
Baca juga: BNN Banjarbaru Pererat Kerjasama Dengan BLK Provinsi Kalsel Lewat MoU, Ini Tujuannya
Masih Suhirman, apabila BLK Disnakertrans Kalsel telah mendapatkan lampu hijau dari pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, maka syarat khusus agar bisa masuk, dan mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh pihaknya.
Terlebih dulu calon siswa baru diwajibkan harus mengikuti tes kesehatan seperti rappid test dan lsejeninya.
"Dimana hal ini bertujuan agar penyebaran dan penularan virus asal Wuhan asal Cina mampu diminimalisasi," kata dia.
(Banjarmasinpost.co.id/Nurholis Huda)