MotoGP 2020

Hasil Latihan Bebas 3 MotoGP Teruel 2020 Jadi Milik Murid Rossi, Yamaha Membaik Jelang Kualifikasi

di FP3 MotoGP Teruel 2020, Morbidelli ungguli Takaaki Nakagami yang ada di posisi dua dan Fabio Quartararo yang ada di posisi 3, ALex Marquez ke-5

Editor: Rahmadhani
AFP/ANDREAS SOLARO
Franco Morbidelli (kiri) bersaing dengan Valentino Rossi pada balapan MotoGP San Marino, di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Minggu (13/9/2020). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil latihan bebas 3 (free Practice/FP3) MotoGP Teruel 2020 Sabtu (24/10/2020) akhirnya diambil pebalap pabrikan Yamaha, Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli menjadi yang tercepat di FP3 MotoGP Teruel 2020 dengan catatan waktu 1 menit 47,333 detik.

Morbidelli, murid Valentino Rossi, mengungguli pebalap LCR Honda Takaaki Nakagami yang ada di posisi dua dan pebalap Yamaha lainnya Fabio Quartararo yang ada di posisi 3.

Sementara Maverick Vinales ada di posisi 4 disusul adik Marc Marquez, Alex Marquez di posisi ke-lima.

Baca juga: Hasil FP2 MotoGP Teruel 2020 : Marquez Melorot, Nakagami Kangkangi Dua Pebalap Yamaha

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Teruel 2020 : Alex Marquez Jadi yang Tercepat, Pebalap Honda Dominan

Baca juga: LINK Live Streaming Kualifikasi MotoGP Teruel 2020 di Fox Sports 2, Live Delay di Trans 7

Hasil latihan bebas 3 MotoGP Teruel 2020 ini sendiri cukup positif buat Yamaha mengingat di FP1 dan 2 lalu pebalap dari pabrikan Honda mendominasi.

Di FP1 Alex Marquez jadi yang tercepat, sementara di FP2 giliran pebalap Honda lainnya Takaaki Nakagami t=yang menorehkan waktu tebaik.

Setelah ini para pebalap bersiap menjalani Kualifikasi MotoGP Teruel 2020.

Hasil FP3 GP Teruel 2020
Hasil Latihan Bebas 3 MotoGP Teruel 2020 (Twitter @MotoGP)

* Jalannya FP3

Dikutip dari Bolasport, dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli langsung menunjukkan dominasinya dengan secara berurutan menduduki posisi pertama dan kedua.

Fabio Quartararo membukukan waktu lap terbaiknya 1 menit 48,495 detik atau unggul 0,1 detik atas Franco Mobidelli hingga sesi FP3 MotoGP Teruel 2020 berjalan tujuh menit.

Alex Marquez dari Repsol Honda kembali menunjukkan performa menjanjikan pada sesi ini, melaju di atas RC213V dia mampu menduduki urutan kedua.

Dengan menggusur Franco Morbidelli, Pembalap asal Spanyol itu hanya terpaut 0,07 detik lebih lambat dari Fabio Quartararo.

Persaingan menduduki posisi pembalap tercepat kian sengit setelah Franco Morbidelli justru menggusur rekan setimnya saat FP3 MotoGP Teruel 2020 berjalan 10 menit.

Dengan torehan waktu lap terbaik 1 menit 48,233 detik, rider asal Italia itu unggul 0,2 detik dari Fabio Quartararo di urutan kedua.

Di sisi lain, Alex Marquez harus turun satu setrip lagi ke urutan keempat setelah Joan Mir dari tim Suzuki Ecstar membukukan waktu lap yang lebih baik darinya.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved