Selebrita
Jadwal Pernikahan Dul Jaelani & Tissa Biani Diungkap ke Melly Goeslaw, Anak Maia Estianty Sudah Akad
Dul Jaelani, musisi yang juga putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani mengaku sudah melakukan akad nikah dengan sang kekasih, Tissa Biani.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Anjar Wulandari
BANJARMASINPOST.CO.ID - Putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani mengaku sudah melakukan akad nikah dengan sang kekasih, Tissa Biani.
Dul Jaelani bahkan turut mengungkapkan jadwal resepsi pernikahannya dengan Tissa.
Dul Jaelani yang seorang musisi dan anak dari Maia Estianty serta Ahmad Dhani, telah mengakui hubungannya dengan penyanyi dan artis peran Tissa Biani.
Pasangan ini telah mendeklarasikan hubungannya pada 27 September 2020 lalu.
Baca juga: Sindiran Menohok Salmafina Sunan, Respons Berbeda Taqy Malik Lihat Celana Ketat Sherel Thalib
Baca juga: Nasib Anak Lina dan Teddy di Tengah Kebahagiaan Sule & Nathalie Holscher, Putri Delina Sempat Sedih
Kini kebersamaan keduanya pun semakin sering terlihat terutama di akun sosial media masing-masing.
Tak tanggung-tanggung, Senin (26/10/2020) Dul Jaelani pun sudah membagikan foto mereka berdua dalam tampilan seperti pakaian pernikahan.
Dul dan Tissa sama-sama mengenakan pakaian putih dan menuliskan caption SAH dengan tanda pagar jas putih.
Selain itu, Dul juga membagikan video singkat di mana ia dan Tissa Biani sedang melempar buket bunga ke belakang dan disambut sejumlah teman-temannya.
Tisaa dan Dul juga terdengar diteriaki ucapan selamat oleh teman-temannya itu.
Pasangan yang baru jadian itu juga mampu membuat netizen ramai berkomentar.
Salah satu yang mencolok adalah komentar dari musisi Melly Goeslaw.
Melly dengan menambahkan emoji menangis, menuliskan kesedihannya tak diundang Dul Jaelani di hari spesialnya itu.
"Aku kok gak di undang sih? #sedih," tulis Melly Goeslaw.
Dul lantas membalas komentar dari Melly Goeslaw dengan menyebut kalau dirinya dan Tissa Biani baru melaksanakan akad.
Sementara untuk resepsinya, Dul Jaelani menunggu masa-masa PSBB berakhir.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/dul-jaelani-dan-tissa-biani-jadi-pengantin-baru.jpg)