Selebrita

Momen Sule dan Nathalie Holscher Foto Bersama Jelang Menikah Banjir Doa, Ada Rizky Febian

Sule telah menjalani foto praweddingnya dengan Nathalie Holscher, Rizky Febian, Putry Delina, Rizwan dan Ferdinand ikut.

Penulis: Kristin Juli Saputri | Editor: Nia Kurniawan
Youtube Sule Channel
Sule dan Nathalie Holscher jalani foto prewedding dengan tema adat Sunda 

Tak hanya mengajak anak-anak Sule di antaranya Putry Delina, Ferdinand, dan Rizwan, Nathalie Holscher juga mengajak calon ibu mertuanya, Engkom Komara beserta saudara sang komedian.

Sedangkan Sule sendiri tampaknya tidak ikut bergabung, ia justru terlihat sedang rebahan di atas kursi di rumah Engkom Komara saat Nathalie meminta izin untuk berangkat ke PVJ.

Hal tersebut terlihat dalam tayangan video yang diunggah pada kanal youtube Sunah Official, Senin (2/11/2020).

Jalinan hubungan antara Nathalie Holscher dan keluarga Sule memang sudah semakin hangat. Ditambah, anak-anak Sule yang terlihat nyaman di sisi sang mantan DJ tersebut.

Bahkan, pada saat di dalam mobil menuju perjalanan ke PVJ, Ferdinan anak paling kecil Sule bertingkah manja di pangkuan calon ibu sambungnya itu.

Seraya sudah seperti ibu sendiri, Ferdinan juga gandengan tangan ketika berada di dalam Paris Van Java.

Pada momen itu Nathalie juga sempat bercengkrama dengan Engkom Komara. Ia menanyakan isi hati nenek Ferdinan yang sudah benar merestuinya.

"Mak.. Kalo Nathalie nikah sama akang setuju apa engga mak?, " tanya Nathalie.

"Ya setuju, " jawab Engkom Komara.

"Setuju mak?, " jelas Nathalie.

"Ya setuju asal sabar, anak-anaknya nakal, " ucap Engkom.

"Enggak lah kan udah kewajiban. Berarti setuju ya mak?, " tutur Nathalie.

"Ya setuju, " jelas Engkom.

"Alhamdulillah, " kata Nathalie.

Baca juga: Kondisi Mata Luna Maya Curi Perhatian, Dulu Tubuh Montok Sahabat Sigi Wimala Ini yang Disorot

Baca juga: Ucapan Billy Syahputra Disorot, Amanda Manopo Kerap Menangis di Syuting Sinetron Ikatan Cinta

(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri/Editor: Nia Kurniawan)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved