Liga Champions
Pemain Real Madrid Eder Militao Positif Covid-19 Jelang Lawan Inter Milan di Liga Champions
Dalam pengumuman resmi lewat laman resmi Real Madrid, Eder Militao mendapatkan hasil positif dalam tes Covid-19 yang dilakukan hari Minggu pagi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Real Madrid mengumunkan secara resmi jika salah satu pemain mereka Eder Militao terpapar Covid-19 Senin (2/11/2020) WIB.
Seperti diketahui, Real Madrid tengah mempersiapkan diri menghadapi klub asal Italia Inter Milan di match day 3 Liga Champions.
Real Madrid dan Inter Milan akan saling berhadapan di matchday 3 Rabu (4/11/2020) dinihari WIB.
Dalam pengumuman resmi lewat laman resmi Real Madrid, Eder Militao mendapatkan hasil positif dalam tes Covid-19 yang dilakukan hari Minggu pagi kemarin.
Semua tim sudah dilakukan tes, dan hanya Eder Militao yang dinyatakan positif.
Baca juga: Real Madrid vs Inter Live SCTV, Mengantisipasi Hukuman dari Hazard cs di Liga Champions
Baca juga: Klasemen Liga Champions 2020, Klub-klub Inggris Berjaya, Madrid & Barcelona Timpang
Baca juga: Jadwal Liga Champions Live SCTV, Real Madrid vs Inter Milan, Man United & Barcelona Juga Disiarkan
"Seluruh para pemain lainnya dan staff pelatih tim senior, juga seluruh pegawai klub yang berhubungan langsung dengan mereka, mencatat hasil negatif dalam tes yang sama, kecuali Militao" tulis pernyataan resmi El Real.
Real Madrid tengah bersiap melawan Inter Milan/ Kemenangan jelas jadi incaran keduanya jika ingin nafas di Liga Champions masih panjang. Jika kalah, kemungkinan untuk lolos ke fase selanjutnya akan semakin berat.
Pasalnya saat ini Real Madrid ada di posisi paling buncit pada Klasemen Liga Champions Grup B dengan 1 poin, sementara Inter ada di peringkat 3 dengan 2 poin.
Mereka ada di bawah Shakhtar Donetsk (4) dan Borussia Monchengladbach (2).
* Pemain Castilla Juga Positif
Sebelumnya, juga diberitakan jika empat pemain Real Madrid Castilla (tim muda Real Madrid) dinyatakan positif COVID-19.
Keempat pemain tersebut diketahui terpapar virus corona pada Sabtu (31/10/2020).
Dikutip dari TRibunnews, akibatnya, seluruh pemain dan staff Real Madrid baik tim muda dan tim senior harus menjalani tes PCR baru pada Minggu (1/11/2020).
Kabar buruknya, dua dari empat pemain Castilla yang dinyatakan positif ternyata ikut berlatih dengan tim senior Madrid.
Meski begitu, Madrid tidak mengumumkan nama-nama pemain yang positif COVID-19.
