Liga Champions
Link Streaming UCL Ferencvaros vs Barcelona, Messi Absen, Kans Braithwaite Tunjukkan Kontribusi
Link Live Streaming Ferencvaros vs Barcelona mewarnai match day 5 Liga Champions 2020/2021 Kamis (3/12/2020) via streaming TV Online Liga Champions
BANJARMASINPOST.CO.ID - Laga Ferencvaros vs Barcelona mewarnai match day 5 Liga Champions 2020/2021 Kamis (3/12/2020) dinihari dan tayang melalui Live Streaming TV Online Vidio.
Absennya Lionel Messi bisa menjadi kesemopatan Martin Braithwaite untuk menunjukkan perannya di Barcelona di laga ini.
Dalam nama pemain yang dirilis Barcelona untuk melawan Ferencvaros di Stadion Puskas Arena itu, tak ada nama Lionel Messi.
Ini merupakan kali ke-dua Messi tak diibawa ke Liga Champions secara beruntun.
Sebelumnya pada matchday 4 Liga Champions kontra Dynamo Kiev, pemain asal Argentina itu juga absen.
Martin Braithwaite berpeluang kembali mempamerkan ketajamannya saat bertanding melawan Ferencvaros pada matchday kelima Liga Champions, dinihari nanti.
Baca juga: Man United vs PSG Live SCTV, Marcus Rashford Beri Memori Buruk Tuchel di UCL, Neymar cs Wajib Menang
Baca juga: Link Streaming Juventus vs Dynamo Kyiv, Ronaldo Absen di Liga Champions Demi Liga Italia
Baca juga: Tabel Klasemen Liga Champions Terbaru, 8 Tim ke 16 Besar, MU & PSG Saling Sikut, Inter Punya Kans
Bomber asal Denmark itu sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi setelah tampil baik dalam beberapa laga terakhirnya.
Braithwaite tercatat mampu mencetak tiga gol dan satu assist dalam dua laga terakhirnya bersama tim Catalan.
Kontribusi empat gol yang ia ciptakan itu berhasil membantu Barcelona menggebuk Dynamo Kiev dan Osasuna dengan skor empat gol tanpa balas.
Performa brilian yang diperlihatkan oleh Braithwaite diharapkan bisa kembali berlanjut saat Barcelona bertandang ke markas Ferencvaros.
Laga kedua tim menjadi kesempatan emas bagi Braithwaite untuk kembali mempamerkan skill ketajamannya.
Peluang bagi Braithwaite untuk kembali tampil sebagai starter seperti dua laga sebelumnya terbuka cukup lebar.
Apalagi Ronald Koeman telah memutuskan tidak membawa beberapa pemain pilar andalannya mulai dari Andre Ter-Stegen, Lionel Messi, hingga Philippe Coutinho.
Situasi tersebut membuat Braithwaite berpeluang memimpin pasukan muda Barcelona guna meraih kemenangan melawan Ferencvaros.
Posisi Barcelona yang telah mengamankan tiket ke babak berikutnya juga menjadi keuntungan tersendiri bagi pemain berusia 27 tahun itu.
Guna mendukung pergerakannya di lini depan, keberadaan Antoine Griezmann sebagai pengatur serangan akan berperan krusial.
Sihir permainan dari pemain Timnas Prancis yang mulai menemukan sentuhan terbaiknya itu diharapkan bisa melayani permainan Braithwaite.
Dari sektor sayap ada nama Ousmane Dembele dan Trincao yang berpeluang starter pula.
Dengan dukungan yang cukup mumpuni, peluang Braithwaite untuk melanjutkan performa terbaiknya kembali terbuka.
Ferencvaros selaku tim tuan rumah tercatat belum pernah menang dalam enam pertemuan terakhirnya melawan klub asal Spanyol di semua kompetisi.
Namun, dikutip dari Tribunnews, tim asal Hongaria itu belum pernah tumbang di kandang dari tim Spanyol di kompetisi Eropa manapun.
Barcelona sejauh ini telah memenangkan lima pertandingan kompetitif mereka melawan tim Hongaria dalam sejarah.
Termasuk kemenangan telak dengan skor 5-1 melawan Ferencvaros pada awal Liga Champions ini.
Performa Barcelona tergolong cukup sempurna dimana mereka menyapu bersih empat kemenangan di Liga Champions musim ini.
Torehan 12 poin menjadi koleksi sempurna bagi tim yang dibesut oleh Ronald Koeman tersebut.
Laga melawan Ferencvaros menjadi kesempatan emas Barcelona untuk mendulang kelima secara beruntun.
Sekaligus mewujudkan ambisi untuk bisa mengulangi pencapaian musim 2002/2003 ketika Barcelona menyapu bersih laga babak penyisihan grup dengan raihan tiga poin penuh
Daftar pemain Barcelona melawan Ferencvaros :
Kiper: Neto, Inaki Pena, Arnau Tenas.
Belakang: Sergino Dest, Clement Lenglet, Jordi Alba, Oscar Mingueza, Junior Firpo.
Tengah: Frenkie de Jong, Miralem Pjanic, Sergio Busquets, Pedri, Carles Alena, Matheus Fernandes, Riqui Puig.
Depan: Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, Francisco Trincao, Martin Braithwaite, Konrad de la Fuente.
HEAD TO HEAD
21-10-2020 Barcelona 5-1 Ferencvaros (UCL).
5 Laga Terakhir Ferencvaros
05-11-20 Ferencvaros 1-4 Juventus (UCL)
08-11-20 Ferencvaros 3-0 Mezokovesd (Liga)
22-11-20 Honved 0-1 Ferencvaros (Liga)
25-11-20 Juventus 2-1 Ferencvaros (UCL)
29-11-20 Ferencvaros 2-0 MTK Budapest (Liga).
5 Laga Terakhir Barcelona
05-11-20 Barcelona 2-1 Dynamo Kiev (UCL)
07-11-20 Barcelona 5-2 Real Betis (La Liga)
22-11-20 Atletico 1-0 Barcelona (La Liga)
25-11-20 Dynamo Kiev 0-4 Barcelona (UCL)
29-11-20 Barcelona 4-0 Osasuna (La Liga).
Link Live Streaming Ferencvaros vs Barcelona :
Prediksi Susunan Pemain :
Ferencvaros (5-4-1): Dibusz; Lovrencsics, Blazic, Frimpong, Dvali, Heister; Zubkov, Siger, Somalia, Uzuni; Nguen.
Pelatih: Serhiy Rebrov.
Barcelona (4-2-3-1): Ter Stegen; Firpo, de Jong, Minguez, Dest; Pjanic, Busquets; Coutinho, Pedro, Trincao; Braithwaite.
Pelatih: Ronald Koeman.
(banjarmasinpost.co.id)
