Pilgub Kalsel 2020
Melihat Kegiatan KPPS di Rantau Kiwa Tapin Menulis Undangan Memilih pada Pilgub Kalsel 2020
Anggota KPPS di Kelurahan Rantau Kiwa, Kecamatan Tapin Utara, Kabupaten Tapin, dirikan tenda, tulis dan sebar undangan untuk pemilih di Pilgub Kalsel.
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Alpri Widianjono
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Kesibukan selama tahapan masa tenang, beralih kepada penyelanggara pemilihan.
Itu terlihat dari kegiatan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 003 Kelurahan Rantau Kiwa, Kecamatan Tapin Utara, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Mereka mendirikan tenda dan menyiapkan meja serta kursi bagi pemilih di halaman Masjid Agung Humasa, Senin (7/12/2020).
Sudah pula menyebarkan surat undangan pemilih sesuai tanggal dan jam memilih.
Mereka mendirikan tenda di halaman Kantor Sekretariat MUI Kabupaten Tapin, sekaligus Sekretariat Baznas Kabupaten Tapin, masuk dalam kawasan Masjid Agung Humasa Rantau.
Alasan memilih kawasan Masjid Agung Humasa sebagai lokasi mendirikan TPS 003 karena memudahkan pemilih antre menunggu dan dapat duduk berjarak serta berteduh dari cuaca panas ataupun cuaca hujan.
Baca juga: Kunjungi Sekretariat KPU, Bupati Tapin Berharap Partisipasi Pemilih di Pilgub Kalsel Tinggi
Baca juga: Jelang Pilgub Kalsel 2020, Ratusan APK Ditertibkan dan Diamankan di Sekretariat Bawaslu Tapin
Baca juga: Pengisian Bendungan Tapin Masih Berlangsung, April 2021 Tuntas
Baca juga: Tapin Punya Alat PCR, Awal Pekan Beroperasi Uji Swab
Ketua KPPS TPS 003 Kelurahan Rantau Kiwa, Novri, mengaku ada 311 warga yang terdata sebagai pemilih tetap.
"Undangan dibagikan untuk pemilih yang terdata di KPU Kabupaten Tapin. Untuk pendatang atau yang belum terdata, dapat memilih dengan membawa KTP elektronik," katanya.
Ketua KPU Kabupaten Tapin, Hj Henny Hendriyanti, mengaku, seluruh anggota KPPS se Kabupaten Tapin sudah menjalani tes rapid dan dinyatakan sehat.
Selain itu, saat bertugas KPPS dilengkapi alat pelindung diri sesuai protokol kesehatan pandemi Covid-19.
Bupati Tapin HM Arifin Arpan berharap partisipasi pemilih tinggi pada pemlihan Gubernur Kalsel nanti.
Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tapin berharap pemilih disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak dan tidak berkerumun.
(Banjarmasinpost.co.id/Mukhtar Wahid)
