Selebrita
Dikulik Maia Estianty, Komentar Julid yang Menyerang Iis Dahlia Picu Reaksi Salshadilla
Maia Estianty mengulik keterangan, hingga akhirnya memicu reaksi dari Salshadilla juwita dan Devano anak-anak Iis Dahlia.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Nia Kurniawan
Sikapnya tersebut ternyata justru membuat ibunda Al, El, Dul itu kerap mendapatkan teguran dari para sahabat.
Seperti yang terjadi saat ia menjadi juri di ajang pencarian bakat Indonesian Idol bersama Ari Lasso, Judika, Rossa, dan Anang Hermansyah.
Dilansir melalui video yang diunggah dikanal youtube Indonesian Idol, Rabu (25/11/2020) Maia yang sudah memiliki kursi sendiri nampak tak bisa diam dengan sesekali berdiri sambil berjalan di sekitaran tempat duduknya.
Saat peserta pertama masuk, Maia yang sedang berdiri itu kemudian justru membuat celetukan perihal nama belakang kontestan yang akhirnya membuat Ari Lasso bereaksi.
"Perkenalkan nama saya Ricky Rantung usia saya 26 tahun," ucap peserta tersebut.
"Rantung tuh orang apa?" tanya Judika.
"Rantung saya orang Manado bang, "jawab peserta berkacama mata tersebut.
Mendengar nama kontestan pria itu, Maia kemudian mulai mengeluarkan aksi jahilnya hingga membuat Ari Lasso menegurnya.
"Ratangtungtungtung ratungtungtungtug," celetuk Maia sambil menggerakan tubuhnya.
"Maia boleh duduk dulu, boleh duduk dulu Maya, duduk dulu, ya" tegur Ari Lasso kemudian.
Walau sempat diam setelah ditegur oleh sahabatnya itu, Maia ternyata kembali berulah kocak.
Setelah mendengar peserta tadi mengaku dapat menirukan suara Afgan yang ramai disebut sedang menjalin asmara dengan Rossa.
"Kok bisa kamu ngaku - ngaku kaya Afgan? Dari mana kamu kaya Afgan dari mana?," ucap Maia sambip beranjak dari kursinya.dan berusaha mendatangi peserta.
"Sabar bu sabar," timpal Rossa.
"Aku erosi erosi di hatiku, ngaku - ngaku Afgan ini" sahut Maia kemudian.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/maia-iis.jpg)