Selebrita
Kondisi Salshabilla Andriani Pasca Insiden di Kemang, Postingan di Instagram Disorot
Kondisi Salshabilla Adriani pasca di kawasan Kemang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Postingan terbaru ini jadi sorotan.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Nia Kurniawan
Alih-alih, ia malah memposting video singkat via Insta Story sedang melakukan olahraga di tempat gym.
Dari pantauan, Salshabilla Adriani yang mengenakan pakaian olahraga hitam dibantu seorang trainer melakukan beberapa gerakan.
Salshabilla Adriani dikenal sebagai aktris sinetron dan film.
Selain itu ia juga dikenal sebagai selebgram.
Tahun 2020 ini, aktris yang berperan di film Malik dan Elsa ini genap berusia 20 tahun.
Saat ini Salsha diketahui dekat dengan pesinetron Yusuf Mahardika.
Menariknya, saat sang kekasih sedang disoroti karena tabrakan beruntun ini, Yusuf juga mulai membatasi kolom komentar Instagramnya.
* Posting Foto Pakai Kemben, Salshabilla Adriani Taui Sorotan
Mendadak jadi bahan pemberitaan karena kabar tabrakan beruntun yang melibatkan namanya, rupanya tak sekali ini saja Salshabilla Adriani mendapatkan perhatian.
Sekitar bulan September silam, Salsha menjadi bahan perbincangan di media sosial Instagram lantaran penampilannya yang buka-bukaan.
Diketahui, Salsha kala itu tengah menikmati waktu liburannya di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Ia pun membagikan foto-foto liburannya di laman Instagram pribadinya.
Pada sebuah foto, Salsha tampak mengenakan bra model kemben.
Gadis 20 tahun ini terlihat begitu cantik dengan memamerkan pundak mulusnya.
Bagian perut rata Salsha juga tampak sedikit terlihat.
