Selebrita

Tangis Wanita Hamil Datangi Atta Halilintar, Kekasih Aurel Diminta Lakukan Ini

Wanita hamil nangis bertemu Atta Halilintar. Dia idolakan kekasih Aurel Hermansyah. Ini tindakan calon mantu Ashanty, Krisdayanti dan Anang Hermansyah

Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Murhan
Youtube Aurel Hermansyah
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sedang makan malam 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Menjadi youtuber dengan subscriber terbanyak di Asia, Atta Halilintar selama ini memang dikenal memiliki penggemar yang datang dari berbagai kalangan .

Tak hanya anak muda, kekasih Aurel Hermansyah tersebut juga kerap mendapat dukungan dari para ibu - ibu yang mengidolakannya.

Sepanjang karirnya di dunia hiburan, Atta memang selalu menampilkan sikap ramah dan menyambut baik semua penggemarnya sehingga membuat sosoknya semakin diidolakan.

Tidak heran berkat sikapnya tersebut banyak para penggemar yang rela datang dari jauh hanya untuk sekedar bertemu langsung dengan calon menantu Anang Hermansyah, Krisdayanti dan Ashanty ini.

Baca juga: Dicari Rizky Febian dan Putri Delina, Ulah Teddy Picu Reaksi Sule : Enggak Usah Kabur

Baca juga: Larangan Amanda Manopo ke Billy Syahputra Diucap Sambil Nangis, Tangan Adik Olga Diduga Retak

Seperti yang terlihat lewat video yang diunggah Atta di story instagram pribadinya, Kamis (17/12/2020).

Dalam unggahannya tersebut Atta terlihat kaget saat mendapati sepasang suami istri yang telah menunggu kehadiran dirinya yang baru saja tiba.

"Assalamualaikum, makasih banyak mas sudah dikasih waktu bertemu mungkin bisa foto," tutur pria yang mengenakan peci putih tersebut.

Rupanya ia rela jauh - jauh mengantarkan sang istri untuk bertemu Atta lantaran sedang mengandung dan merasakan ngidam untuk berfoto bersama anak tertua Gen Halilintar tersebut.

"Ini lagi ngidam mas udah berapa malam ngomong mau ketemu gara - gara liat youtube teruskan lihat mas Atta," ujarnya.

"Jadi ngidamnya ketemu? ya ampun terharu aku," sahut Atta.

Ia juga menyebut bahwa sang istri sampai beberapa kali menangis saking inginnya menatap langsung wajah Atta Halilintar.

"Tuh kan nangis saking senengnya, udah jangan nangis saking senengnya dia mas,maf ya mas Atta bener - bener" imbuhnya lagi.

"Diusap dulu kepalanya pak diusep sayang sayang istri," sahut Atta.

Melihat tindakan sang suami yang rela mengabulkan permintaan istrinya itu, Atta pun merasa salut.

"Ibu ngidam jauh2 ngikutin hebat suami sayang istri, ngidam mau ketemu sampai nangis," tulis Atta.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved