Berita Kabupaten Banjar

Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar Laksanakan Pelatihan Keterampilan Sablon, ini Harapan Camat

Pelatihan ketrampilan sablon kepada masyarakat Desa Jingah Habang Ilir sudah terlaksana selama tiga hari, mulai dari 22 hingga 24 Desember 2020.

Penulis: Stanislaus Sene | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/stan
Camat Karang Intan, Muhammad Ilmi (Kiri) dan Kepala Disperindag Banjar, I Gusti Suryawati (Kanan) menunjukan Hasil Karya Peserta Pelatihan Sablon 

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Forum Komunikasi Tanggungjawab Sosial Perusahaan (TSP), Corporate Social Responsibility (CSR), Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) melalui Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar memberikan bantuan dana guna membantu masyarakat kurang mampu, Kamis, (24/12/2020).

Bantuan dana tersebut akan dipergunakan untuk bidang pemberdayaan masyarakat salah satunya yaitu Desa Jingah Habang Ilir, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar.

Pantauan Banjarmasinpost.co.id kegiatan ini merupakan usulan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Banjar untuk program keterampilan masyarakat desa berupa melatih ketrampilan sablon di Kecamatan Karang Intan dengan bantuan dana sebesar 25 juta.

Baca juga: Ayu Ting Ting Singgung Soal Perawan, Putri Rozak Ungkap Momen Bertemu Ayah Ibu Adit Jayusman

Baca juga: AMALAN Sholat Tahajud, Ustadz Adi Hidayat Sebut 3 Jenis Surah Ini yang Dibaca Rasulullah SAW

Baca juga: UCAPAN Selamat Natal dan Tahun Baru 2021 yang Jadi Inspirasi, dari Bahasa Indonesia dan Inggris

Pelatihan ketrampilan sablon kepada masyarakat Desa Jingah Habang Ilir sudah terlaksana selama tiga hari, mulai dari 22 hingga 24 Desember 2020.

Kepala Disperindag Banjar, I Gusti Suryawati mengatakan, para peserta yang mengikuti pelatihan keterampilan sablon ini, kedepan diharapkan bisa mengembangkan usahanya.

“Alhamdulillah para peserta mulai bisa menyablon sendiri dan hasilnya bagus. Semoga kedepannya bisa mengembangkan usahanya ini, baik itu individu maupun berkelompok, sehingga perekonomian mereka dapat meningkat,” harapnya, yang juga sebagai pemateri dalam pelatihan tersebut.

Ia mengatakan kenapa jadi memilih keterampilan sablon, wanita disapa Bu Made ini mengatakan keterampilan sablon sangat menjanjikan.

“Kedepan, kami juga akan bekerjasama dengan ritel modern yang ada di Kabupaten Banjar untuk memperluas jaringan pemasarannya. Pada tahun 2021 nanti rencananya juga akan memasarkan hasil sablonannya ke kawasan pariwisata,” tutur Made.

Sementara itu, Camat Karang Intan Muhammad Ilmi mengucapkan terimakasih banyak atas dukungan Disperindag Kabupaten Banjar dalam pelatihan ini, serta lima orang peserta Desa Jingah Habang Ilir dari Kelompok Sablon Melati Raya.

“Alhamdulillah hasilnya sangat bagus dan dapat pujian dari Isteri Bupati Banjar. Kami dari pemerintah Kecamatan Karang Intan akan terus mengawasi kegiatan ini. Setelah tiga bulan berjalan akan kembali kita evaluasi, sampai mana kendalanya itu dan tentu akan kami bantu,” ujarnya.

Ia mengatakan, peserta dalam pelatihan ini adalah hasil follow up dari musyawarah perencanaan pembangunan desa (Musrenbangdes) dan naik ke tingkat kecamatan hingga sampai ke tingkat kabupaten pengusulan ini, lalu disambut oleh Disperindag Kabupaten Banjar.

“Akhirnya usulan mereka dari hasil Musrengbangdes tahun 2019 dapat terealisasi sekarang ini, ya mekanismenya seperti itu. Kalau tanpa usulan dan perencanaan, itu tidak mungkin, kami tetap melakukan perencanaan yang sudah dilakukan sekarang ini,” tegasnya.

Dirinya berharap, agar kegiatan ini bisa berjalan sesuai dengan perencanaan kami.

“Yang ujungnya pasti dapat meningkatkan kesejahteraan mereka,” tutupnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus sene)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved