Liga Italia
Jadwal Liga Italia Malam Ini Siaran Live RCTI, Inter vs Crotone, Benevento vs Milan, Juve vs Udinese
Pertandingan Liga Italia Serie A yang tayang di RCTI malam ini adalah Inter Milan vs Crotone, Benevento vs AC Milan dan Juventus vs Udinese
Pertandingan pekan 15 akan menjadi laga sengit karena ketatnya raihan poin di peringkat atas klasemen Liga Italia 2020/2021.
AC Milan kini memimpin dengan nilai 34, disusul Inter Milan di peringkat kedua dengan nilai 33 poin.
Sementara peringkat 3 hingga peringkat 6 hanya dipisahkan dengan jarak 3 poin.
AS Roma di peringkat 3 dengan 27 poin, disusul Sassuolo dengan 26 poin di peringkat 4, Napoli di peringkat 5 dengan 25 poin dan Juventus di peringkat 6 dengan 24 poin.
Jadwal Liga Italia yang merupakan laga pembuka Serie A di tahun 2021 pekan 15 memang sedikit berbeda.
Sebanyak 10 pertandingan digelar dari kurun waktu 24 jam saja yakni Minggu, 3 Januari 2021 hingga Senin, 4 Januari 2020 dini hari WIB.
* Inter Bisa Perbaiki Catatan Kebobolan
Mengutip laman Sportsmole, Inter Milan juga berkesempatan memperbaiki rekor kebobolan mereka kala pentas di kandang sendiri.
Meskipun bercokol di peringkat kedua, sektor belakang Nerazzurri tak begitu kokoh terutama di kandang sendiri.
Hingga pekan ke-14 Liga Italia, Samir Handanovic dkk memiliki rasio kemasukan gol di kandang sendiri sebesar 1,5 gol per laga kandang.
Dengan total kebobolan di kandang sendiri sejumlah 11 gol.
Nerazzurri malah kebobolan lebih sedikit kala bertindak sebagai tim tamu.
Sejauh ini, mereka hanya kebobilan enam gol di partai tandang.
Hal yang mestinya tak luput dari perhatian Antonio Conte sebagai pelatih Inter Milan.
Milan Skriniar dkk berpeluang memperbaiki catatan itu kala menjamu Crotone.
