BWF World Tour Finals 2021
Hasil BWF World Tour Finals 2021, Greysia Polii/Apriyani Rahayu Menang dari Wakil Korsel
Hasil BWF World Tour Finals 2021, Greysia Poliii/Apriyani Rahayu mengalahkan wakil Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan di hari pertama
Poin kemudian bisa didapatkan oleh Korea Selatan usai smash milik Shin tidak dapat diantisipasi Apriyani 7-9.
Meski sempat mencetak poin, Lee/Shin sukses mengunci keunggulan di interval gim kedua atas Greysia/Apriyani dengan skor 9-11.
Selepas jeda, Greysia/Apriyani menempel ketat keunggulan Lee/Shin dengan menipiskan jarak menjadi 13-14.
Lee/Shin yang lengah akhirya bisa dikejar usai smash Apriyani menempatkan Indonesia saat ini imbang 14-14.
Greysia/Apriyani bahkan bisa mendapatkan poin beruntun dan berbalik unggul atas Lee/Shin 17-15.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2020 - Pelatih Optimistis Praveen/Melati Lolos ke Semifinal
Keunggulan Greysia/Apriyani makin menjauh meninggalkan Lee/Shin dengan skor saat ini 20-16.
Korea Selatan berusaha mengejar dan memperkecil ketinggalan lewat poin beruntun yang didapatkan untuk menipiskan jarak menjadi 20-19.
Pukulan Polii yang gagal melewati net membuat laga harus diperpanjang karena Lee/Shin sukses menyamakan keadaan menjadi 20-20.
Lee/Shin sempat bisa mengembalikan keadaan untuk unggul, namun Greysia/Polii beruntung bisa menyamakan keadaan menjadi 22-22.
Pukulan Apriyani yang melebar keluar buat Lee/Shin unggul lagi di game point dengan skor 22-23.
Greysia/Apriyani akhirnya takluk dari Lee/Shin usai permainan bola di atas net dan menjadikan Indonesia kalah 22-24 di gim kedua.
Smash Apriyani pada awal gim ketiga membuka keunggulan Indonesia atas Korea Selatan 1-0.
Indonesia menebalkan jarak keunggulan meski memberikan satu poin kepada Lee/Shin dengan skor saat ini 3-1.
Greysia/Apriyani bisa mempertahankan keunggulan atas Lee/Shin dengan selisih dua angka hingga skor 7-5.
