BWF World Tour Finals 2021

Praveen/Melati & Ginting Main! Link Live Streaming Badminton TVRI Hari Ini BWF World Tour Finals

Link Live Streaming TVR badminton BWF World Tour Finals 2021 hari pertama babak penyisihan Rabu (27/1), masih ada Anthony Ginting dan Praveen/Melati

Editor: Rahmadhani
AFP/OLI SCARFF
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti meraih gelar juara nomor ganda campuran All England Open 2020 setelah mengalahkan wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, di Arena Birmingham, Minggu (15/3/2020). 

Viktor Axelsen menjadi tunggal putra terkuat di Grup A setelah dalam dua pekan terakhir sukses menjadi juara Thailand Open I dan Thailand Open II dan akan melawan Ginting di hari pertama.

Di sisi lain, Chou Tien Chen dan Lee Zii Jia tentu juga tidak bisa diremehkan karena keduanya saat ini berstatus tunggal putra terbaik dari negara masing-masing.

Dengan lawan yang harus dihadapi di Grup A, perjuangan Ginting untuk melangkah ke semifinal BWF World Tour Finals tentu sangat berat.

Terlebih lagi, Ginting nyaris tidak lolos ke BWF World Tour Finals setelah gagal total di Thailand Open I dan Thailand Open II.

Sama seperti Ginting, Praveen/Melati juga harus berjuang ekstra keras untuk lolos ke semifinal ganda campuran BWF World Tour Finals.

Puavaranukroh/Sapsire Taerattanachai (Thailand), dan Seo Sung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan).

Grup A ganda campuran BWF World Tour Finals kali ini terbilang sangat menarik karena empat penghuninya adalah semifinalis All England Open 2020.

Praveen/Melati saat itu sukses meraih gelar juara All England Open 2020 setelah mengalahkan Dechapol/Sapsire pada laga final.

Dechapol/Sapsire kemudian membalas kekalahan dari Praveen/Melati pada final Thailand Open I, Minggu (17/1/2021).

Satu pekan berselang, Dechapol/Sapsire kembali menjadi juara Thailand Open II.

Dechapol/Sapsire meraih gelar Thailand Open II seusai mengalahkan pasangan penghuni Grup A BWF World Tour Finals kali ini, Seo Sung Jae/Chae Yu Jung.

Dari lima wakil Indonesia di BWF World Tour Finals, hanya Greysia/Apriyani yang berhasil meraih gelar juara pada dua Thailand Open awal tahun ini.

Greysia/Apriyani sukses meraih gelar juara Thailand Open I seusai mengalahkan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) pada laga final.

Secar total ada 5 pebulutangkis Indonesia yang berlaga di turnamen badminton BWF World Tour Finals 2021.

Pebulutangkis Indonesia yang bermain di BWF World Tour Finals 2021 adalah Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran), Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (ganda campuran).

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved