Liga Inggris
Sheffield United Taklukkan MU di Old Trafford, Setan Merah Gagal Geser Posisi Man City
Sheffield United yang berlaga di markas Setan Merah, Old Trafford mampu menang 2-1 atas Man United, Kamis (28/1/2021).
BANJARMASINPOST.CO.ID - Takluk di kandang sendiri dialami Manchester United.
Di laga pekan ke-20 Liga Inggris, Sheffield United yang berlaga di markas Setan Merah, Old Trafford mampu menang 2-1, Kamis (28/1/2021).
Setan Merah hanya mampu mencetak satu gol melalui Harry Maguire pada menit ke-64.
Sedangkan, Sheff United yang minim peluang mampu menorehkan gol melalui Kean Bryan (23') dan Olivier Burke (74') setelah tampil efektif.
• Messi Cetak Gol di Ajang Copa del Rey, Barca Redam Rayo Vallecano
• Rekap Hasil Badminton BWF World Tour Finals 2021 : Ahsan/Hendra & Greysia/Apriyani Penyelamat Muka
Ini adalah kali pertama Sheffield United mendapat poin penuh di Stadion Old Trafford sejak Desember 1973.
Laga ini juga menjadi pertama Sheffield United menghindar dari kekalahan dalam tujuh kunjungan liga terakhir ke Manchester merah.
 
Man United sebenarnya tampil begitu dominan dengan penguasaan bola hingga 76 persen dan percobaan tendangan sebanyak 16 kali.
Sayang, Bruno Fernandes dkk sangat kesulitan untuk menembus pertahanan rapat tim tamu.
Alhasil, Man United pun merana di kandang sendiri dan gagal menggusur Manchester City di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2020-2021 Jalannya pertandingan Laga dimulai dengan benturan keras antara Anthony Martial dan Phil Jagielka pada menit kedua.
Martial berada di posisi yang tidak tepat ketika jatuh sehingga meringis kesakitan dengan memegangi bahunya.
Beruntung bagi Man United karena sang striker dapat melanjutkan pertandingan.
Laga berlanjut, Setan Merah langsung menggebrak dengan high press dan permainan cepatnya.
• Ancaman Lukaku ke AC Milan dalam Perburuan Scudetto Serie A, Selalu Jebol Gawang Rossonerri
Peluang emas pun muncul pada menit ke-11. Melalui crossing mendatar nan terukur Aaron Wan-Bissaka dari sisi kanan, Marcus Rashford sukses menyambar umpan.
Sayang, tembakannya masih menyamping tipis di kanan gawang Sheff United.
Tim tuan rumah terus menjaga temponya dan mencoba membongkar pertahanan The Blades, julukkan Sheff United.


 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			 
											 
											 
											 
											