Selebrita

Uang Honor Rafathar dari Vlog Baim Wong Ditagih, Imbas Ayah Kiano Beri Tantangan

Aksi Baim Wong dengan putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar kerap disorot. Dia tagih honor pada ayah Kiano Tiger Wong (suami Paula Verhoeven)

Editor: Murhan
Kolase TribunStyle (Instagram/raffinagita1717, baimwong)
Rafathar dan Baim Wong 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Aksi youtuber Baim Wong dengan putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yakni Rafathar kerap disorot.

Penyebabnya, ayah Kiano Tiger Wong itu kerap menjahili Rafathar.

Akibatnya, suami Paula Verhoeven itu dengan Rafathar sering disebut seperti 'Tom dan Jerry'.

Namun, kali ini Rafathar bersedia melakukan podcast di vlog Baim Wong.

Baca juga: Ajak Nonton Video Versi Full, Aksi Gisel Bersama Wijin dan Gempi Saat Liburan Naik Kapal Disorot

Baca juga: Derita Pemilik Wajah Mirip Nissa Sabyan Diungkap ke Nagita si Istri Raffi Ahmad, Dimas Bereaksi

Hal ini terekam dalam vlog Rans Entertainment, beberapa waktu lalu.

Putra semata wayang Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu memang dikenal sengit bila bertemu ayah Kiano Tiger Wong tersebut.

Anak tunggal Raffi Ahmad itu seolah tampak selalu bermusuhan dengan Baim.

Melalui tayangan di kanal YouTube Rans Entertainment, Rafathar diminta kedua orangtuanya untuk menjawab pertanyaan netizen.

Mengingat keluarga Raffi Ahmad begitu dekat dengan keluarga Baim, seorang netizen menanyakan keinginan Rafathar untuk podcast bersama Kiano.

Namun, Rafathar sudah fasih membantahnya lantaran tahu Kiano masih bayi.

"Aa' mau podcast sama Kiano nggak?" tanya Nagita Slavina dikutip TribunWow.com (grup Banjarmasinpost.co.id), Sabtu (20/1/2021).

Baca juga: Perubahan Sikap Billy Syahputra pada Amanda Manopo Picu Reaksi Mpok Alpa, Adik Olga Dicurigai

Baca juga: Kondisi Uya Kuya yang Sebenarnya Usai Hoaks Meninggal Dunia, Suami Astrid: Visitor Naek 1000 Persen

"Kan Kiano belum bisa ngomong," jawab Rafathar.

Tak puas Nagita Slavina lantas menawarkan agar Rafathar podcat bersama Baim Wong.

Akan tetapi, rafathar dengan ketus langsung menolaknya.

"Tapi kalo sama om Baim mau nggak?" tanya Nagita Slavina lagi.

"Nggak mau," kata Rafathar sambil geleng kepala.

"Kan janji waktu itu sama om Baim," sanggah Nagita.

Rafathar pun langsung terpancing menantang Baim Wong.

Ia ingin Baim datang sekaligus membuat perhitungan dengan suami Paula Verhoeven tersebut.

Setelahnya, Rafathar mengungkit vlog Baim yang menjadikannya konten.

Dirinya pun blak-blakan menagih honor yang harusnya diberikan Baim kepadanya.

"Om Baim, berani nggak (dateng) di podcast Aa'? tantang Rafathar.

"Nanti Aa' podcast-nya ngomong apa coba? Kan di vlog om Baim ada Aa, mana uangnya?'," tagih Rafathar.

Sontak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad tersentak.

Nagita Slavina sampai istigfar mendengar pernyataan anaknya.

Kendati demikian, Nagita Slavina lantas tertawa lantaran gemas dengan tingkah Rafathar.

"Om berani nggak ke sini ketemu sama Aa', kenapa diambil chargernya," pungkas Rafathar.

Baca juga: Ini Perasaan Natasha Wilona pada Stefan William Kini, Terungkap Kala Rumah Tangga Celine Disorot

Baca juga: Datangi Rumah Sule dan Nathalie, Ariel NOAH Takut Cepat Meninggal Dunia Gegara Dipanggil Begini

Rafathar Ngadu Tak Pernah Dimandikan oleh Nagita Slavina

Putra semata wayang Raffi Ahmad, Rafathar Malik Ahmad dengan polosnya mengadu tentang sang ibu, Nagita Slavina.

Rafathar mengadu pada Raffi Ahmad tentang Nangita Slavina yang tidak pernah memandikannya.

Hal itu terungkap setelah Raffi Ahmad mengeluhkan sifat Nagita Slavina yang malas bangun pagi.

Melalui tayangan di kanal YouTube Rans Entertainment, Nagita Slavina beralasan selalu bangun pagi lantaran malamnya ikut Raffi bekerja.

"Aku kan kadang-kadang sampai malem banget kan kamu ngajakin kamu meeting," kata Nagita Slavina dikutip TribunWow.com, Senin (15/2/2021).

Di belakang kamera, terdengar Rafathar menimpali ingin mencurahkan perasaannya.

Raffi lantas memanggilnya mendekat dan mimintanya buka suara.

Senada dengan Raffi, Rafathar dengan terbata-bata juga mengeluhkan kebiasan bangun siang Nagita.

Rafathar dengan polosnya blak-blakan bahwa ibunya masih terlelap saat dirinya telah siap untuk sekolah.

"Kenapa Mama itu, A'a mau minta sama Mbak lala, masih tidur Mama nggak bangun," kata Rafathar.

"Iya, kalau A'a sekolah Mama masih tidur nggak?" tanya Raffi Ahmad.

"Masih," kata Rafathar.

"Mandi, masih tidur nggak?" tanya Raffi lagi.

"Masih tidur," jelas Rafathar.

Rafathar mengaku setiap pagi dimandikan oleh pengasuhnya, Mbak Lala.

Baca juga: Pria Ini Didoakan Nikita Mirzani Cepat Bercerai untuk Dijadikan Suami, Dinar Candy Syok

Bocah berusia 5 tahun itu menyebut ibunya tidak pernah memandikannya setiap pagi.

"Pernah mandiin nggak dia?" tanya Raffi Ahmad.

"Enggak pernah," kata Rafathar.

"Bagus, sip oke. Kejujuran, mantap. Tuh udah lah," ujar Raffi menyinggung istrinya.

Nagita sempat beralasan bahwa dirinya kerap menemani anaknya sebelum tidur.

Namun, Raffi Ahmad membungkamnya lantaran menyebut hal tersebut memanglah sesuatu yang mesti dilakukan oleh seorang ibu.

"Setiap malam kalau dia mau tidur aku temenin dia tidur dulu," dalih Nagita.

"Ya emang itu tugasnya seorang ibu, nggak ada alasan," kata Raffi Ahmad.

Tak puas, Rafathar kembali menimpali mencecar Nagita Slavina.

Nagita pun tak berkutik dan hanya bisa membantah tanpa alasan.

"Malah bukan tidurin anaknya, malah main game," celetuk Rafathar.

"Enggak," bantah Nagita.

"Anaknya bangun, sekolah, kamu tidur," ujar Raffi Ahmad.

Kepada Raffi Ahmad, Gigi kembali berdalih perihal pekerjaan yang kadang sampai larut malam.

Namun, Raffi yang malas menanggapi hanya mengiyakan namun dengan nada sindiran.

"Ya kan kalau pagi emang udah biasa kayak gitu, aku kan kalau malam kadang-kadang meeting sama kamu sampai jam berapa, kerja sampai berapa," kata Nagita Slavina.

"Iya say iya, iya say semangat ya say," sindir Raffi Ahmad.

Baca juga: Aksi Suster Arsila Bikin Zaskia Gotik Ingin Memukul, Joget Bareng Istri Sirajuddin Saat Asuh Anak

Baca juga: Sentil Lesti Kejora dan Rizky Billar, Elly Sugigi Bongkar Daftar Artis Settingan Selain Roy-Evelyn

Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Nagita Slavina sampai Istighfar, Rafathar Tagih Uang Vlog dari Baim Wong: Berani Nggak ke Sini

Sumber: TribunWow.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved