Berita Banjarbaru
Stimulus Listrik Maret Bisa Dinikmati Lewat PLN Mobile
PLN memastikan penyaluran stimulus listrik periode Maret 2021 untuk 32 juta pelanggan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA) dan 900 VA bersubsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - PLN memastikan penyaluran stimulus listrik periode Maret 2021 untuk 32 juta pelanggan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA) dan 900 VA bersubsidi serta 459.000 pelanggan bisnis dan industri daya 450 VA berjalan lancar.
“Stimulus listrik bulan Maret sudah kami siapkan untuk menyalurkannya. Kami menyadari stimulus listrik ini sangat membantu meringankan beban kelompok masyarakat tidak mampu dan rentan dalam menghadapi pandemi Covid-19, ini juga merupakan langkah konkrit PLN ikut serta dalam pemulihan ekonomi Nasional," ucap Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN, Agung Murdifi.
Bagi masyarakat yang ingin memperoleh diskon token listrik stimulus Covid-19, khusus daya 450 VA cara paling mudah dapat dilakukan melalui Aplikasi PLN Mobile yang terdapat di Playstore atau Appstore.
Baca juga: Cara Dapatkan Diskon Token Listrik Maret 2021, Stimulus PLN 450 VA dan 900 VA Donwload PLN Mobile
Setelah selesai mengunduh, pelanggan dapat masuk ke aplikasi PLN Mobile dengan cara:
Pertama, buka aplikasi PLN Mobile.
Lalu klik “PLN Peduli Covid-19” pada bagian Info dan Promo.
Kemudian masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter.
Langkah berikutnya, token stimulus listrik akan muncul.
Dan kelima, pelanggan tinggal memasukkan Token Stimulus listrik tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.
PLN juga tetap menyediakan akses melalui website www.pln.co.id atau melalui layanan WhatsApp melalui nomor 08122-123-123, agar pelanggan mudah mendapatkan stimulus listrik ini.
stimulus listrik
PLN Mobile
Pelanggan 450 VA
diskon token listrik
Stimulus Covid-19
iklan online
Advertorial Online
Cegah Aksi Kekerasan Terjadi, MUI Banjarbaru Sampaikan Pesan Ini ke Masyarakat |
![]() |
---|
MTQN ke-XXXIII Tingkat Kalsel di Tanbu Ditunda, 30 Kafilah Banjarbaru Pulang Kampung |
![]() |
---|
Fakultas Kehutanan ULM Akan Gelar Kuliah Bersama dengan 3 Kampus Lain |
![]() |
---|
Warga Nganjuk Ditemukan Tak Bernyawa Dalam Pondok Sopir Truk di Kota Banjarbaru |
![]() |
---|
Insentif Nakes Tangani Covid-19 Belum Cair, Ini Kata Kadinkes Kalsel |
![]() |
---|